Kabarminang.com– Tambak udang lokasi ditemukan dua bocah tewas tenggelam dimiliki oleh seorang bernama Roni Setiawan yang diduga merupakan ayah dari Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Dapil Sumatera Barat (Sumbar), Cindy Monica Salsabila Setiawan.
Sebelumnya, dua bocah bernama Riki (8) dan Cindy (12) warga Korong Simpang dan Korong Kalampayan ditemukan tewas tenggelam di tambak udang. Peristiwa nahas itu terjadi di kolam tambak udang di Nagari Koto Tinggi Kuranji Hilir, Kecamatan Sungai Limau, Padang Pariaman pada Selasa (17/12).
Kepala Dinas Perizinan dan Penanaman Modal Kabupaten Padang Pariaman, Arkadius membenarkan bahwa tambak udang itu dimiliki oleh ayah dari Cindy Monica.
“Tambak itu milik Roni Setiawan jenis usaha perorangan,” katanya.
Saat ditanya soal izin, ia memperlihatkan dokumen surat tambak tersebut. Dalam berkas itu tertulis bahwa tambak udang itu dengan NIB 0802220008785, Nama Perusahaan Roni Setiawan dan tanggal terbit 08/02/2022.
“Tambak udang tersebut mempunyai kesesuaian tata ruangnya dan izin lengkap meliputi NIB, Sertifikat Standar, PKPLH otomatis, dan rekomendasi dari dinas perikanan,” ujarnya.