Kamis, November 13, 2025
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
No Result
View All Result
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
kabarminang.com
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis

Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan Pelajar SMA di Jalan Raya Solok-Padang

Redaksi
Rabu, 12 November 2025 08:29
in Kabar Sumbar
Kecelakaan di Jalan Lingkar Solok–Padang, Jorong Linjuang Koto Tinggi, Nagari Koto Gaek Guguk, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Selasa (11/11/2025) sekitar pukul 15.30 WIB. Foto: IST

Kecelakaan di Jalan Lingkar Solok–Padang, Jorong Linjuang Koto Tinggi, Nagari Koto Gaek Guguk, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Selasa (11/11/2025) sekitar pukul 15.30 WIB. Foto: IST


Kabarminang – Polisi mengungkap kronologi kecelakaan maut yang menewaskan seorang pelajar di Jalan Lingkar Solok–Padang, Jorong Linjuang Koto Tinggi, Nagari Koto Gaek Guguk, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Selasa (11/11/2025) sekitar pukul 15.30 WIB.

Peristiwa tersebut melibatkan sepeda motor Honda CRF tanpa nomor polisi yang dikendarai Yazil Al Habib (17), warga Jorong Balai Oli, Nagari Jawi-Jawi, Kecamatan Gunung Talang. Yazil memboncengi Adit Alfis (17), pelajar asal Jorong Panarian, Nagari Talang, Kecamatan Gunung Talang.

Keduanya merupakan siswa SMAN 2 Gunung Talang yang diketahui baru pulang dari sekolah. Dari arah belakang, melaju mobil boks Isuzu Traga BA 8415 HA yang dikemudikan oleh Yandri Dinata (37), warga Jorong Kayu Jao, Nagari Batang Barus, Kecamatan Gunung Talang.

Menurut keterangan Kanit Laka Satlantas Polres Solok, Ipda Hendri, kecelakaan bermula saat sepeda motor yang dikendarai Yazil melaju dari arah Padang menuju Kota Solok. Saat melintas di lokasi kejadian, Yazil berusaha mendahului mobil boks yang berada di depannya.

Namun, kondisi jalan licin akibat gerimis membuat ban sepeda motor kehilangan traksi. Motor yang melaju cukup kencang itu tergelincir dan menabrak bagian belakang mobil Isuzu Traga. Benturan keras membuat kedua pelajar terjatuh ke badan jalan.

“Setelah tergelincir, kedua korban terpental ke sisi kiri jalan. Sepeda motor mereka mengalami kerusakan cukup parah di bagian depan,” jelas Hendri saat dihubungi Kabarminang, Selasa (11/11).

Warga sekitar yang mendengar suara benturan keras segera datang membantu. Tak lama kemudian, anggota Satlantas Polres Solok bersama petugas medis tiba di lokasi dan membawa korban ke RSUD Arosuka untuk mendapatkan pertolongan.

Sesampainya di rumah sakit, Adit Alfis dinyatakan meninggal dunia akibat luka berat di bagian kepala dan dada, sementara Yazil Al Habib mengalami luka ringan. Jenazah Adit kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan di kampung halamannya di Nagari Talang.


halaman 1 dari 2
12Selanjutnya
Tags: Gunung TalangKecelakaan Soloklalu lintasPelajarSatlantas Polres Solok

Berita Terkait

Cuaca Padang Hari Ini, 7 November 2025: Berawan hingga Hujan Ringan

BMKG: Seluruh Wilayah Padang Diprediksi Berawan Hari Ini

12 November 2025
Wali Kota Pariaman Yota Balad Dorong Penguatan Kelembagaan BPIP Lewat UU

Wali Kota Pariaman Yota Balad Dorong Penguatan Kelembagaan BPIP Lewat UU

12 November 2025
Ayah Tiri dan Dua Saudaranya Perkosa Anak di Bawah Umur

Ayah Tiri dan Dua Saudaranya Perkosa Anak di Bawah Umur

11 November 2025
Harga Cabai Merah Sentuh Rp70 Ribu per Kilogram di Pariaman, Cuaca Buruk Dinilai Jadi Penyebab

Harga Cabai Merah Sentuh Rp70 Ribu per Kilogram di Pariaman, Cuaca Buruk Dinilai Jadi Penyebab

11 November 2025
MA Kabulkan Kasasi LBH Padang, KLHK Wajib Ungkap Informasi Publik PLTU Ombilin

MA Kabulkan Kasasi LBH Padang, KLHK Wajib Ungkap Informasi Publik PLTU Ombilin

11 November 2025
Wali Kota Yota Balad Kukuhkan Forum Anak Pariaman, Tegaskan Komitmen Kota Layak Anak

Wali Kota Yota Balad Kukuhkan Forum Anak Pariaman, Tegaskan Komitmen Kota Layak Anak

11 November 2025
Next Post
Polisi Tangkap 2 Pengedar dan 1 Pemakai Narkotika di Limapuluh Kota

Polisi Tangkap 2 Pengedar dan 1 Pemakai Narkotika di Limapuluh Kota

Tinggalkan Komentar

TERPOPULER

Tuding Serobot Tanah di Pasaman Barat, Ahli Waris Laporkan Pekerja Yarsi Sumbar ke Polres

Tuding Serobot Tanah di Pasaman Barat, Ahli Waris Laporkan Pekerja Yarsi Sumbar ke Polres

8 November 2025

Tiga Sepeda Motor Tabrakan di Padang, Tiga Orang Jadi Korban

Tiga Sepeda Motor Tabrakan di Padang, Tiga Orang Jadi Korban

8 November 2025

Bejat! Ayah di Padang Pariaman Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Bejat! Ayah di Padang Pariaman Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

6 November 2025

Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2024: Sejarah dan Tema Tahun Ini

Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2024: Sejarah dan Tema Tahun Ini

10 November 2024

Pengemudi Travel di Maninjau Dipukul dan Ditendang, Aksi Pelaku Terekam CCTV

Aksi Penganiayaan Sopir Travel di Agam Terekam CCTV, Pelaku Diduga Oknum TNI

5 November 2025

Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan Pelajar SMA di Jalan Raya Solok-Padang

Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan Pelajar SMA di Jalan Raya Solok-Padang

12 November 2025

Tukang Ojek di Limapuluh Kota dan Penumpangnya Tewas Setelah Tabrakan dengan Mobil

Tukang Ojek di Limapuluh Kota dan Penumpangnya Tewas Setelah Tabrakan dengan Mobil

7 November 2025

Informasi

  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami

Berita

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau

© 2025 Kabarminang.com

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Artikel & Opini
  • Bank Nagari
  • DPRD Sumatera Barat
  • Ekonomi & Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pemilu
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Ranah Minang
  • Pilkada
  • Politik
  • PT Semen Padang
  • Ramadhan
  • Tekno
  • Kabar Sumbar
  • Kabupaten Dharmasraya
  • Kabupaten Limapuluh Kota
  • Kabupaten Padang Pariaman
  • Kabupaten Pasaman Barat
  • Kabupaten Sijunjung
  • Kabupaten Solok
  • Kabupaten Solok Selatan
  • Kota Bukittinggi
  • Kota Padang
  • Kota Padang Panjang
  • Kota Pariaman
  • Kota Payakumbuh
  • Kota Solok
  • Kabar Rantau

© 2025 KabarMinang.com.