Kabarminang.com – Mengawali kembali aktivitas setelah libur Hari Raya Idulfitri 1446 H dan cuti bersama Lebaran 2025, Bank Nagari menghadirkan program promo pinjaman dengan penawaran cashback menarik bagi nasabah. Promo ini berlaku hingga 30 April 2025 atau selama kuota masih tersedia.
Direktur Kredit dan Syariah Bank Nagari, Hafid Dauli mengatakan bahwa Bank Nagari kembali beroperasi normal dan turut mendukung kebutuhan masyarakat melalui layanan penghimpunan dana, penyaluran kredit, serta program unggulan seperti promo cashback ini.
“Promo pasca Idulfitri ini merupakan lanjutan dari Promo Berkah Ramadan & HUT Bank Nagari yang telah berlangsung sukses pada Maret 2025 lalu, di mana 554 nasabah telah menikmati program ini dengan total pinjaman mencapai lebih dari Rp75 miliar,” ungkap Hafid, Rabu (16/4).
Dalam promo terbaru ini, Bank Nagari menyediakan total cashback sebesar Rp750 juta dengan sistem “racing” atau siapa cepat dia dapat. Program ini ditujukan kepada ASN, PNS, PPPK, pegawai swasta, dan pensiunan, baik untuk pengajuan pinjaman baru, top-up pinjaman lama, maupun take-over pinjaman dari bank lain.
Hafid menjelaskan, syarat utama untuk mengikuti promo ini adalah masa pinjaman minimal 24 bulan dan berlaku untuk pinjaman konvensional maupun syariah. Nasabah yang memenuhi syarat akan menerima cashback langsung ke rekening tabungan, dengan nominal yang disesuaikan berdasarkan nilai pinjaman.
“Pinjaman ini dapat dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan seperti biaya pernikahan, renovasi rumah, pengembangan usaha, hingga kebutuhan konsumtif lainnya. Prosesnya juga mudah dan cepat, baik melalui kantor cabang, layanan jemput bola, maupun secara daring melalui platform digital Bank Nagari,” tambah Hafid.
Bank Nagari juga menyediakan layanan pengajuan melalui fitur N-Form di situs resmi www.banknagari.co.id, aplikasi Mobile Banking Nagari (Ollin), serta layanan Nagari Call di 150234.