Minggu, Januari 18, 2026
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
No Result
View All Result
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
kabarminang.com
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis

Pemkab Padang Pariaman Dorong Regenerasi Petani Lewat Gerakan Petani Milenial

Redaksi
Jumat, 8 Agustus 2025 10:01
in Kabupaten Padang Pariaman

Kabarminang – Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman mengambil langkah strategis dalam menjawab tantangan sektor pertanian modern dengan meluncurkan program Gerakan Petani Milenial. Langkah ini diambil sebagai upaya regenerasi petani, mengingat mayoritas pelaku pertanian di daerah tersebut masih didominasi oleh petani usia lanjut yang menerapkan sistem tradisional turun-temurun.

Wakil Bupati Padang Pariaman, Rahmat Hidayat dalam keterangan pada Kamis (7/8) menyampaikan bahwa pertanian tradisional saat ini dinilai kurang mampu menjawab kebutuhan zaman, terutama dalam hal efisiensi, penerapan teknologi, dan orientasi pasar.

Menurutnya Padang Pariaman harus mampu mengelola potensi pertaniannya dengan bijak. Produk pertanian Padang Pariaman bukan hanya untuk konsumsi lokal, tapi juga harus mampu memenuhi permintaan luar daerah.

Guna mewujudkan rencana besar tersebut, Pemkab Padang Pariaman membentuk Gerakan Petani Milenial yang diresmikan pada Selasa (5/8) dan dihadiri oleh puluhan petani milenial dari 17 kecamatan.

Inisiatif ini juga sejalan dengan program nasional dalam mewujudkan swasembada pangan, seperti yang tertuang dalam Asta Cita Presiden Prabowo-Gibran.

Rahmat pun mengajak generasi muda untuk aktif mengambil peran sebagai agen perubahan di sektor pertanian. “Tugas ini memang tidak ringan. Tapi dengan semangat anak muda dan kolaborasi yang solid, saya yakin kita bisa membangun pertanian yang modern, berkelanjutan, dan berorientasi bisnis,” tegasnya.

Sementara itu, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Padang Pariaman, Irawati Febriani, menyebutkan bahwa pihaknya menargetkan lahirnya 300 wirausaha muda di bidang pertanian melalui program ini.

“Ini adalah amanah langsung dari Bupati agar pemuda tani diberdayakan dan mampu mandiri secara ekonomi lewat pertanian. Kami harap kehadiran komunitas petani milenial akan mendorong pertanian yang adaptif terhadap teknologi dan memberi nilai tambah bagi ekonomi daerah,” jelasnya.

Dengan langkah ini, Pemkab Padang Pariaman berharap mampu menciptakan sektor pertanian yang tidak hanya tangguh secara produktivitas, namun juga menarik bagi generasi muda sebagai pilihan karier dan sumber penghidupan yang menjanjikan.


Tags: Pemkab Padang Pariaman

Berita Terkait

Ratusan Warga Dievakuasi Akibat Banjir 3 Meter di Padang Pariaman

Ratusan Warga Dievakuasi Akibat Banjir 3 Meter di Padang Pariaman

3 Januari 2026
KONI Padang Pariaman Gelar Rakorsi Bahas Persiapan Musorkablub 2025

KONI Padang Pariaman Gelar Rakorsi Bahas Persiapan Musorkablub 2025

4 November 2025
Bupati Padang Pariaman Perjuangkan Pembangunan Jembatan Kayu Gadang ke Pemerintah Pusat

Bupati Padang Pariaman Perjuangkan Pembangunan Jembatan Kayu Gadang ke Pemerintah Pusat

4 November 2025
Tingkatkan Daya Saing, Pemkab Padang Pariaman Latih Wirausaha Muda Kuasai Digital Marketing

Tingkatkan Daya Saing, Pemkab Padang Pariaman Latih Wirausaha Muda Kuasai Digital Marketing

30 Oktober 2025
Bupati Padang Pariaman Terima Kunjungan Ombudsman Sumbar, Bahas Peningkatan Pelayanan Publik

Bupati Padang Pariaman Terima Kunjungan Ombudsman Sumbar, Bahas Peningkatan Pelayanan Publik

30 Oktober 2025
Bupati Padang Pariaman Letakan Batu Pertama Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Katapiang

Bupati Padang Pariaman Letakan Batu Pertama Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Katapiang

28 Oktober 2025
Next Post
Rumah Lansia di Pariaman Ludes Terbakar, Diduga Korsleting Listrik

Rumah Lansia di Pariaman Ludes Terbakar, Diduga Korsleting Listrik

Tinggalkan Komentar

TERPOPULER

Seribuan Warga Dharmasraya Demo PT TKA, Tuntut Penyerahan Lahan Plasma Sawit

Seribuan Warga Dharmasraya Demo PT TKA, Tuntut Penyerahan Lahan Plasma Sawit

12 Januari 2026

Pria Bertopeng Teror Warga di Agam, Perempuan Jadi Target Aksi Tak Senonoh

Pria Bertopeng Teror Warga di Agam, Perempuan Jadi Target Aksi Tak Senonoh

16 Januari 2026

Viral! Pria Asal Padang Jalan Kaki Menuju Makkah untuk Ibadah Haji

Viral! Pria Asal Padang Jalan Kaki Menuju Makkah untuk Ibadah Haji

16 Januari 2026

Wanita Korban Jambret di Pariaman Tewas, Kaki Kanan Hancur, Polisi Ungkap Kronologi

Wanita Korban Jambret di Pariaman Tewas, Kaki Kanan Hancur, Polisi Ungkap Kronologi

12 Januari 2026

Keluarga dari Korban Tewas Dikeroyok di Pasaman Barat Harap Polres Tangkap Semua Pelaku

Keluarga dari Korban Tewas Dikeroyok di Pasaman Barat Harap Polres Tangkap Semua Pelaku

9 Januari 2026

Seorang Pria Marah-Marah di Klinik di Padang, Diduga Terkait Pelayanan

Seorang Pria Marah-Marah di Klinik di Padang, Diduga Terkait Pelayanan

13 Januari 2026

Kabur Usai Tabrak Motor, Sopir L300 di Limapuluh Kota Dibekuk Polisi

Kabur Usai Tabrak Motor, Sopir L300 di Limapuluh Kota Dibekuk Polisi

11 Januari 2026

Informasi

  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami

Berita

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau

© 2025 Kabarminang.com

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Artikel & Opini
  • Bank Nagari
  • DPRD Sumatera Barat
  • Ekonomi & Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pemilu
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Ranah Minang
  • Pilkada
  • Politik
  • PT Semen Padang
  • Ramadhan
  • Tekno
  • Kabar Sumbar
  • Kabupaten Dharmasraya
  • Kabupaten Limapuluh Kota
  • Kabupaten Padang Pariaman
  • Kabupaten Pasaman Barat
  • Kabupaten Sijunjung
  • Kabupaten Solok
  • Kabupaten Solok Selatan
  • Kota Bukittinggi
  • Kota Padang
  • Kota Padang Panjang
  • Kota Pariaman
  • Kota Payakumbuh
  • Kota Solok
  • Kabar Rantau

© 2025 KabarMinang.com.