Burhanudin berharap upaya swadaya masyarakat untuk memperbaiki jalan itu segera ditindaklanjuti oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Dengan begitu, katanya, perbaikan dan pengerasan Jalan Bukit Hujan bisa diwujudkan pada tahun ini.
“Kami sangat berharap ada perhatian dan realisasi perbaikan dari pemerintah karena jalan ini urat nadi ekonomi dan pelayanan masyarakat,” tuturnya.
Kabarminang.com sudah berupaya untuk menghubungi Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani, untuk meminta tanggapannya perihal perbaikan jalan itu, tetapi ia belum menjawab panggilan telepon. Kabarminang.com akan menerbitkan tanggapannya dalam berita selanjutnya.
















