Kabarminang- Pemerintah Kota (Pemko) Payakumbuh bersama Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Payakumbuh menggelar rapat advokasi komitmen lintas sektor terkait keamanan pangan dan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat Sadar Pangan Aman (Germas Sapa), Rabu (30/4). Kegiatan ini berlangsung di ruang pertemuan Randang, lantai II Kantor Wali Kota Payakumbuh.
Asisten I Setdako Payakumbuh, Dafrul Pasi, menegaskan bahwa isu keamanan pangan merupakan persoalan krusial yang harus menjadi perhatian semua pihak.
Ia menekankan pentingnya edukasi kepada pelaku industri pangan terkait bahaya penggunaan zat berbahaya yang bisa menyebabkan berbagai penyakit.
“Keberhasilan program pengawasan pangan tidak hanya menjadi tanggung jawab Balai POM, tetapi membutuhkan keterlibatan aktif dari seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat,” ujar Dafrul.
Rapat tersebut merupakan bagian dari pelaksanaan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2017 tentang Germas. Tujuannya untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam mewujudkan sistem pangan yang aman dan sehat.
Advokasi ini juga bertujuan mengoordinasikan lintas sektor guna menggalang komitmen dalam mengimplementasikan tiga program utama, yakni Desa Pangan Aman, Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS) Aman, dan Pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas. Selain itu, dilakukan pemetaan program yang dapat diintegrasikan dan penyusunan rencana pelaksanaannya secara terpadu.
Kepala BPOM Payakumbuh, Iswandi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tiga program prioritas nasional terkait keamanan pangan.
Untuk tahun ini, BPOM menargetkan pelaksanaan Program Desa Pangan Aman di Kelurahan Tanjung Pauh, Kecamatan Payakumbuh Barat, serta Pasar Ibuh untuk Program Pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas.
“Sementara itu, dua sekolah yang ditetapkan untuk mengikuti program Sekolah Sadar Pangan Aman adalah SMPN 2 Payakumbuh dan SMAN 2 Payakumbuh,” jelas Iswandi.
Sebagai bentuk dukungan konkret, rapat tersebut ditutup dengan penandatanganan komitmen bersama oleh para peserta, menandai sinergi lintas sektor dalam penguatan sistem keamanan pangan di Kota Payakumbuh.