Sabtu, Januari 17, 2026
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
No Result
View All Result
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
kabarminang.com
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis

Menko AHY Tinjau Progres Pembangunan Jalan Tol Padang–Sicincin

Dharma Harisa
Selasa, 30 September 2025 18:24
in Kabar Sumbar
Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, AHY, meninjau progres pembangunan di Simpang Susun Lubuk Alung, Padang Pariaman, pada Selasa (30/9/2025). Foto: IST

Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, AHY, meninjau progres pembangunan di Simpang Susun Lubuk Alung, Padang Pariaman, pada Selasa (30/9/2025). Foto: IST


Kabarminang – Menteri Koordinator (Menko) Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menegaskan pemerintah terus mengawal percepatan pembangunan jalan tol Padang–Sicincin, Sumatera Barat. Proyek strategis nasional itu masih menghadapi kendala utama berupa pembebasan lahan.

AHY menyampaikan hal itu saat meninjau progres pembangunan di Simpang Susun Lubuk Alung, Padang Pariaman, pada Selasa (30/9/2025). Ia hadir bersama Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Wakil Gubernur Sumatera Barat, serta sejumlah pejabat terkait.

“Intinya kita ingin memastikan semua tanah bisa clean and clear sebelum pembangunan dilanjutkan. Kami tidak ingin ada masalah hukum di kemudian hari,” kata AHY kepada wartawan.

Tol Padang–Sicincin sepanjang 36 kilometer merupakan bagian dari jaringan Jalan Tol Trans Sumatera yang total panjangnya mencapai hampir 3.000 kilometer, dari Lampung hingga Aceh. Secara keseluruhan, ruas tol Padang–Pekanbaru membentang sepanjang 255 kilometer.

Menurut AHY, penyelesaian ruas tol itu akan memangkas waktu tempuh secara signifikan.

“Dari Padang ke Pekanbaru yang biasanya 7 jam, nanti bisa ditempuh sekitar 3 jam saja. Dampaknya sangat besar bagi mobilitas orang, barang, dan jasa, termasuk untuk ekonomi, pariwisata, dan UMKM,” ujarnya.

AHY menekankan pentingnya sinergi antarinstansi untuk mempercepat pembebasan lahan. Ia menugasi Deputi Bidang Agraria dan Tata Ruang di Kemenko Infrastruktur untuk menghimpun data lapangan bersama Kementerian ATR/BPN, Kanwil BPN Sumbar, hingga pemerintah daerah.

“Kita akan duduk bersama mencari solusi. Saya juga meminta perhatian penuh dari Wamen ATR, Wagub, dan seluruh jajaran untuk mengawal hal ini. Target kita, proyek tol Padang–Sicincin segera dituntaskan,” tuturnya.

Ketika ditanya soal target penyelesaian, AHY menegaskan pembangunan tol Padang–Pekanbaru sudah masuk Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) lima tahun ke depan.

“Yang penting, selalu ada progres. Kita berharap ini bisa segera terwujud karena memang sangat dibutuhkan. Tol ini akan membuka pasar besar antara Sumbar dan Riau, termasuk mendukung pariwisata kedua provinsi,” ucap AHY.


Tags: AHY tinjau Proyek Tol Padang–SicincinProyek Tol Padang–Sicincin

Berita Terkait

Viral! Pria Asal Padang Jalan Kaki Menuju Makkah untuk Ibadah Haji

Viral! Pria Asal Padang Jalan Kaki Menuju Makkah untuk Ibadah Haji

16 Januari 2026
Satpol PP Tertibkan PKL Nakal di Padang

Satpol PP Tertibkan PKL Nakal di Padang

16 Januari 2026
Pemko Pariaman Ajukan Banding Setelah PTUN Kabulkan Gugatan ASN

Pemko Pariaman Ajukan Banding Setelah PTUN Kabulkan Gugatan ASN

16 Januari 2026
Polisi Libatkan Bidlabfor Polda Riau Selidiki Kebakaran Hebat di Limapuluh Kota

Polisi Libatkan Bidlabfor Polda Riau Selidiki Kebakaran Hebat di Limapuluh Kota

16 Januari 2026
Pria Bertopeng Teror Warga di Agam, Perempuan Jadi Target Aksi Tak Senonoh

Pria Bertopeng Teror Warga di Agam, Perempuan Jadi Target Aksi Tak Senonoh

16 Januari 2026
Prakiraan BMKG: Sumbar Hujan Intensitas Signifikan hingga Desember 2024

Prakiraan Cuaca Sumbar Hari Ini Jumat, 16 Januari 2026: Sejumlah Daerah Berpotensi Hujan

16 Januari 2026
Next Post
Video: Warga Keluhkan Pelayanan Puskesmas di Padang Soal Vaksin Rabies

Viral Vaksin Rabies Dikeluhkan Warga, Puskesmas di Padang Klarifikasi

Tinggalkan Komentar

TERPOPULER

Seribuan Warga Dharmasraya Demo PT TKA, Tuntut Penyerahan Lahan Plasma Sawit

Seribuan Warga Dharmasraya Demo PT TKA, Tuntut Penyerahan Lahan Plasma Sawit

12 Januari 2026

Kabur Usai Tabrak Motor, Sopir L300 di Limapuluh Kota Dibekuk Polisi

Kabur Usai Tabrak Motor, Sopir L300 di Limapuluh Kota Dibekuk Polisi

11 Januari 2026

Wanita Korban Jambret di Pariaman Tewas, Kaki Kanan Hancur, Polisi Ungkap Kronologi

Wanita Korban Jambret di Pariaman Tewas, Kaki Kanan Hancur, Polisi Ungkap Kronologi

12 Januari 2026

Keluarga dari Korban Tewas Dikeroyok di Pasaman Barat Harap Polres Tangkap Semua Pelaku

Keluarga dari Korban Tewas Dikeroyok di Pasaman Barat Harap Polres Tangkap Semua Pelaku

9 Januari 2026

Polisi Selidiki Dugaan Pembunuhan pada Temuan Mayat di Limapuluh Kota

3 Pekan Sejak Kejadian, Tersangka Kasus Pembunuhan di Limapuluh Kota Belum Ditetapkan

11 Januari 2026

Kejar Penjambret, Ibu dan Anak di Pariaman Terjatuh dari Motor, Ibu Tewas

Kejar Penjambret, Ibu dan Anak di Pariaman Terjatuh dari Motor, Ibu Tewas

11 Januari 2026

Seorang Pria Marah-Marah di Klinik di Padang, Diduga Terkait Pelayanan

Seorang Pria Marah-Marah di Klinik di Padang, Diduga Terkait Pelayanan

13 Januari 2026

Informasi

  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami

Berita

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau

© 2025 Kabarminang.com

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Artikel & Opini
  • Bank Nagari
  • DPRD Sumatera Barat
  • Ekonomi & Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pemilu
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Ranah Minang
  • Pilkada
  • Politik
  • PT Semen Padang
  • Ramadhan
  • Tekno
  • Kabar Sumbar
  • Kabupaten Dharmasraya
  • Kabupaten Limapuluh Kota
  • Kabupaten Padang Pariaman
  • Kabupaten Pasaman Barat
  • Kabupaten Sijunjung
  • Kabupaten Solok
  • Kabupaten Solok Selatan
  • Kota Bukittinggi
  • Kota Padang
  • Kota Padang Panjang
  • Kota Pariaman
  • Kota Payakumbuh
  • Kota Solok
  • Kabar Rantau

© 2025 KabarMinang.com.