Kabarminang – Galodo atau banjir bandang kembali menerjang Nagari Saniangbaka, Kecamatan X Koto Singkarak, Kabupaten Solok pada Selasa (30/12/2025). Informasi tersebut disampaikan akun Instagram @ulfaafy, warga setempat, yang mengabarkan kondisi terkini.
Aliran listrik dilaporkan padam, sementara sejumlah jaringan air bersih yang sebelumnya sempat kembali normal kini kembali mati. Sebagian warga belum dapat mengungsi karena permukiman mereka terkepung banjir, sementara sebagian lainnya telah mengamankan diri ke surau terdekat.
Dia menyebutkan, banjir kali ini datang lebih cepat dibandingkan kejadian sebelumnya. Air bah langsung masuk ke kawasan pemukiman. Akses jalan yang sebelumnya sempat diperbaiki menggunakan alat berat kembali terkikis dan hanyut terbawa derasnya arus galodo.
Rekaman video memperlihatkan aliran air berwarna cokelat mengalir deras, membawa material lumpur. Tak hanya itu, beberapa rumah warga terlihat roboh dan hanyut terseret kuatnya arus sungai.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui secara pasti jumlah rumah yang terdampak maupun adanya korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Informasi selanjutnya akan diperbarui setelah adanya keterangan resmi dari BPBD Kabupaten Solok dan instansi terkait lainnya.
















