Kabarminang.com – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) resmi dimulai hari ini Senin (6/1). Sebanyak 190 titik Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau dapur siap beroperasi di 26 provinsi untuk memenuhi kebutuhan makanan, salah satunya di Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).
Sumbar terpilih menjadi salah satu provinsi yang melaksanakan program Makan Bergizi Gratis, adapun daerah di Sumbar yang melaksanakan program ini yakni Kota Pariaman.
Plt Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Pariaman, Masrimfi menyampaikan program ini menyasar kepada anak-anak TK, siswa SD, SMP/MTs dan SMA/MA dan pembagian makanan dilakukan dalam dua sesi.
Ia mengungkapkan pada sesi pertama pukul 08.00 WIB, makanan diberikan kepada anak-anak TK dan siswa SD kelas 1 hingga kelas 3 sebanyak 78 porsi. Kemudian, sesi kedua dimulai pukul 11.00 WIB diberikan kepada siswa SD kelas 4 hingga 6, serta siswa SMP/MTs dan SMA/MA, dengan total 3.378 porsi.
“Sebanyak 3.456 porsi Makan Bergizi Gratis telah dibagikan di kota tersebut. Menu yang disediakan berupa nasi, ayam goreng, telur, tumis sayur, dan buah pisang, yang dikemas dalam kotak plastik,” katanya yang dikutip melalui rri.co.id pada Senin (6/1).
Salah satu sekolah penerima manfaat program Makan Bergizi Gratis di Kota Pariaman adalah SD 17 Kampung Baru, Kecamatan Pariaman Tengah. Kepala Sekolah Ernawati menyampaikan, pelaksanaan program berjalan lancar, makanan bergizi tersebut diterima oleh 298 siswa.
“Sebelumnya, kami telah memberikan pengumuman kepada siswa bahwa akan ada makan siang bergizi di sekolah. Para siswa sangat antusias menerima porsi makanan yang telah disediakan,” ujar Ernawati.
















