Kabarminang – Warga Jorong Sialang, Kenagarian Gunung Selasih, Kecamatan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki pada Rabu (14/1/2026) pagi.
Mayat tersebut ditemukan dalam kondisi telah membusuk di dalam Pos Ronda Jorong Sialang sekitar pukul 09.00 WIB. Korban tanpa identitas itu diduga Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).
Kapolsek Pulau Punjung, AKP Azamu Suhari menyebutkan bahwa mayat tersebut pertama kali diketahui oleh seorang saksi bernama Dila Sintya saat hendak berangkat mengajar ke SMP Negeri 05 Pulau Punjung dengan berjalan kaki dan melintasi pos ronda tersebut.
“Saat sampai di depan pos ronda, saksi melihat sesosok tubuh laki-laki tergeletak dan sudah dalam kondisi membusuk,” ungkap AKP Azamu Suhari.
Melihat kejadian itu, lanjutnya saksi kemudian menghubungi Dian Febrina. Informasi tersebut selanjutnya diteruskan kepada warga setempat, wali magari, serta Kepala Jorong Sialang.
Selanjutnya Kepala Jorong Sialang, Ruli Maradona, yang menerima laporan tersebut langsung menghubungi pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Pulau Punjung untuk meminta petunjuk dan penanganan lebih lanjut. Tak berselang lama, Kapolsek Pulau Punjung bersama personel dan Tim Inafis Polres Dharmasraya langsung turun ke lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan identifikasi awal.
“Hasil identifikasi sementara, korban merupakan laki-laki tanpa identitas dan diduga ODGJ. Tidak ditemukan identitas diri pada korban,” jelasnya
Usai dilakukan pemeriksaan di lokasi, jenazah kemudian dievakuasi ke Puskesmas Sialang untuk penanganan lebih lanjut.
















