Kabarminang — Tiga siswa SD Citra Al Madina spelling bee tingkat Sumatera Barat (Sumbar). Ketiganya ialah Muhammad Kingfahd Hariyona, Emir Marty Hariyona, dan Atallah Iqro Syandana.
Kingfahd merupakan siswa kelas 5, sedangkan Emir dan Iqro merupakan siswa kelas 6. Ketiganya mengikuti spelling bee tingkat Sumbar pada grup C. Dari ketiganya, Kingfahd menjadi juara 3 di grup itu.
Spelling bee tingkat Sumbar diadakan oleh English 1 Padang pada 2 November 2025. English 1 merupakan tempat kursus bahasa Inggris yang memiliki lebih dari 100 cabang di 50 kota di Indonesia.
Offline Marketing Leader English 1 Padang, Yana Winanda, mengatakan bahwa Kingfahd meraih juara 3 pada grup C, yang diikuti siswa kelas 5 dan 6 SD.
Yana menjelaskan bahwa spelling bee adalah kompetisi mengeja kata yang dibacakan oleh announcer dalam bahasa Inggris. Dalam lomba itu, kata Yana, peserta diminta untuk mengeja kata dengan benar, huruf demi huruf.
“Yang dinilai dalam spelling bee ialah pengejaan huruf dari kata,” ujar Yana kepada Kabarminang.com pada Rabu (5/11).
Spelling bee, kata Yana, bermanfaat untuk melatih kepercayaan diri anak, meningkatkan kemampuan bahasa Inggris anak, dan menumbuhkan semangat kompetitif anak dalam suasana yang menyenangkan.
Yana menginformasikan bahwa spelling bee pada 2 November 2025 itu diikuti 551 perserta dari dari kelas 1 SD sampai kelas 9 SMP se-Sumbar. Ia menyebut bahwa lomba itu dibagi menjadi empat grup, yaitu Grup A untuk siswa kelas 1 dan 2 SD, Grup B untuk siswa kelas 3 dan 4 SD, Grup C untuk siswa kelas 5 dan 6 SD, serta Grup D untuk siswa kelas 7 hingga 9 SMP.
“Setiap grup ada pemenang 1 hingga 3,” ucap Yana.
Yana mengatakan bahwa Kingfahd bersama juara lainnya akan mengikuti spelling bee tingkat nasional di Jakarta pada minggu kedua Januari 2026. Ia menyebut bahwa tanggal pasti lomba tingkat nasional akan diinformasikan pada Desember tahun ini.
“Saat ini English 1 se-Indonesia masih mengadakan lomba tingkat regional sampai Desember untuk mencari yang terbaik dari tiap perwakilan daerahnya. Jadi, info detail tanggalnya akan diinfokan Desember nanti,” tuturnya.
Kepala SD Citra Al Madina, Rimita Ningsih, menyampaikan bahwa pihaknya sangat bangga atas prestasi yang diraih Kingfahd. Menurutnya, hal itu merupakan bukti bahwa kerja keras, ketekunan belajar, dan dukungan semua pihak, baik guru maupun orang tua, dapat menghasilkan prestasi yang gemilang.
“Kami terharu (dengan prestasi yang diraih Kingfahd). Selain pembelajaran di sekolah yang diberikan guru Bahasa Inggris, dukungan orang tua sangat memegang peranan penting dalam kesuksesan ini. Orang tua Kingfahd juga memberikan les tambahan di luar sekolah untuk memperdalam kemampuan bahasa Inggris anaknya,” ucap Mita.
Mita mengatakan bahwa prestasi yang ditorehkan oleh Kingfahd menjadi motivasi bagi semua siswa di SD Citra Al Madina.
Mita menyemangati Kingfahd untuk mengikuti spelling bee tingkat nasional dan berharap Kingfahd menjadi juara.
Perihal Kingfahd di sekolah, Mita menyampaikan bahwa Kingfahd antusias mengikuti semua mata pelajaran, termasuk Bahasa Inggris. Ia menuturkan bahwa selain memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang baik, Kingfahd memiliki kemampuan akademik, kepribadian maupun etika belajar.
“Kingfahd memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, semangat belajar yang kuat. Ketekunnannya diperkuat oleh dukungan besar orang tua sehingga terus mampu berkembang,” katanya.
Selain Kingfahd, kata Mita, siswa SD Citra Al Madina yang masuk sepuluh besar dalam spelling bee tingkat Sumbar itu ialah Emir Marty Hariyona (kakak Kingfahd) dan Atallah Iqro Syandana, yang merupakan siswa kelas 6.
Sementara itu, Kingfahd mengatakan bahwa ia mengikut spelling bee tingkat Sumbar untuk mencoba menang karena ia sudah pandai berbahasa Inggris. Anak yang berusia 11 tahun pada 27 November itu menyebut bahwa dirinya pandai berbahasa Inggris dengan belajar sendiri lewat video di YouTube.
Sebagai upaya untuk menjadi pemenang spelling bee, Kingfahd mengatakan bahwa ia berusaha untuk mengingat kata dalam bahasa Inggris yang panjang, seperti chrysanthemum.
Dengan kemampuan berbahasa Inggris yang bagus, siswa kelas 5 SD itu ingin kuliah di luar negeri saat dewasa. Di samping itu, dengan kemampuan berbahasa Inggris tersebut, ia bercita-cita menjadi gamer profesional atau YouTuber.
















