Sabtu, Januari 17, 2026
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
No Result
View All Result
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
kabarminang.com
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis

Fakta-Fakta Kecelakaan Maut Mobil Brio vs Kereta Api di Padang

Juni Fitra Yenti
Sabtu, 23 Agustus 2025 10:36
in Kabar Sumbar
Minibus berisi pelajar SMA10 Padang tertabrak kereta api di Padang, Kamis (21/8).

Minibus berisi pelajar SMA10 Padang tertabrak kereta api di Padang, Kamis (21/8).


Kabarminang – Kecelakaan tragis terjadi antara mobil Honda Brio dan Kereta Api Minangkabau Ekspres di perlintasan sebidang tanpa palang pintu di Jalan Jati Adabiah, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang. Kecelakaan yang terjadi Kamis siang (21/8) ini menewaskan dua pelajar SMA dan mengakibatkan lima korban luka-luka.

Berikut rangkuman fakta-fakta terkait kecelakaan yang menggemparkan warga Kota Padang tersebut:

1. Minibus Berisi Tujuh Siswi SMA Negeri 10 Padang

Mobil Honda Brio putih dengan nomor polisi F 1150 FAO diketahui dikemudikan oleh salah satu siswi bernama Jihan Putri Soan. Ia bersama enam temannya merupakan siswi SMAN 10 Padang.

2. Dua Siswi Meninggal

Benturan keras dengan kereta membuat dua siswi tewas akibat luka parah di kepala. Korban yaitu Nabila Khairunisa, anak dari Kapolres Solok Kota, AKBP Mas’ud Ahmad. Korban meninggal lainnya yakni Alya Azzura Firmanda siswi kelas 11.

3. Lima Siswi Lain Luka-Luka

Lima korban lain mengalami luka-luka dan dilarikan ke dua rumah sakit berbeda. RS Yos Sudarso Padang menangani lima korban dan RSUP Dr. M. Djamil Padang menangani satu korban.

Beberapa korban mengalami cedera kepala, nyeri dada, sakit pinggul, hingga luka lecet.

4. Mobil Terseret 10 Meter, Ringsek Parah

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Minibus datang dari arah Jati Parak Salai menuju Jati Koto Panjang. Saat melintas, kereta api Minangkabau Ekspres KA B26 dari Stasiun Simpang Haru menuju Bandara Internasional Minangkabau (BIM) menghantam sisi kendaraan. Benturan keras membuat mobil terseret sejauh sekitar 10 meter dan ringsek parah di bagian samping dan depan.

5. Polisi Lakukan Penyelidikan, Warga Minta Evaluasi

Pihak kepolisian saat ini masih menyelidiki penyebab kecelakaan dan meminta keterangan saksi. Sementara itu, warga mendesak pemerintah dan PT KAI untuk segera memasang palang pintu dan memperbaiki sistem peringatan di perlintasan tersebut.


Tags: Kecelakaan di PadangKereta Api di Padang

Berita Terkait

Viral! Pria Asal Padang Jalan Kaki Menuju Makkah untuk Ibadah Haji

Viral! Pria Asal Padang Jalan Kaki Menuju Makkah untuk Ibadah Haji

16 Januari 2026
Satpol PP Tertibkan PKL Nakal di Padang

Satpol PP Tertibkan PKL Nakal di Padang

16 Januari 2026
Pemko Pariaman Ajukan Banding Setelah PTUN Kabulkan Gugatan ASN

Pemko Pariaman Ajukan Banding Setelah PTUN Kabulkan Gugatan ASN

16 Januari 2026
Polisi Libatkan Bidlabfor Polda Riau Selidiki Kebakaran Hebat di Limapuluh Kota

Polisi Libatkan Bidlabfor Polda Riau Selidiki Kebakaran Hebat di Limapuluh Kota

16 Januari 2026
Pria Bertopeng Teror Warga di Agam, Perempuan Jadi Target Aksi Tak Senonoh

Pria Bertopeng Teror Warga di Agam, Perempuan Jadi Target Aksi Tak Senonoh

16 Januari 2026
Prakiraan BMKG: Sumbar Hujan Intensitas Signifikan hingga Desember 2024

Prakiraan Cuaca Sumbar Hari Ini Jumat, 16 Januari 2026: Sejumlah Daerah Berpotensi Hujan

16 Januari 2026
Next Post
Siap-Siap! Pemerintah Berencana Naikkan Iuran BPJS Kesehatan Mulai 2026

Siap-Siap! Pemerintah Berencana Naikkan Iuran BPJS Kesehatan Mulai 2026

Tinggalkan Komentar

TERPOPULER

Seribuan Warga Dharmasraya Demo PT TKA, Tuntut Penyerahan Lahan Plasma Sawit

Seribuan Warga Dharmasraya Demo PT TKA, Tuntut Penyerahan Lahan Plasma Sawit

12 Januari 2026

Kabur Usai Tabrak Motor, Sopir L300 di Limapuluh Kota Dibekuk Polisi

Kabur Usai Tabrak Motor, Sopir L300 di Limapuluh Kota Dibekuk Polisi

11 Januari 2026

Wanita Korban Jambret di Pariaman Tewas, Kaki Kanan Hancur, Polisi Ungkap Kronologi

Wanita Korban Jambret di Pariaman Tewas, Kaki Kanan Hancur, Polisi Ungkap Kronologi

12 Januari 2026

Keluarga dari Korban Tewas Dikeroyok di Pasaman Barat Harap Polres Tangkap Semua Pelaku

Keluarga dari Korban Tewas Dikeroyok di Pasaman Barat Harap Polres Tangkap Semua Pelaku

9 Januari 2026

Polisi Selidiki Dugaan Pembunuhan pada Temuan Mayat di Limapuluh Kota

3 Pekan Sejak Kejadian, Tersangka Kasus Pembunuhan di Limapuluh Kota Belum Ditetapkan

11 Januari 2026

Kejar Penjambret, Ibu dan Anak di Pariaman Terjatuh dari Motor, Ibu Tewas

Kejar Penjambret, Ibu dan Anak di Pariaman Terjatuh dari Motor, Ibu Tewas

11 Januari 2026

Seorang Pria Marah-Marah di Klinik di Padang, Diduga Terkait Pelayanan

Seorang Pria Marah-Marah di Klinik di Padang, Diduga Terkait Pelayanan

13 Januari 2026

Informasi

  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami

Berita

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau

© 2025 Kabarminang.com

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Artikel & Opini
  • Bank Nagari
  • DPRD Sumatera Barat
  • Ekonomi & Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pemilu
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Ranah Minang
  • Pilkada
  • Politik
  • PT Semen Padang
  • Ramadhan
  • Tekno
  • Kabar Sumbar
  • Kabupaten Dharmasraya
  • Kabupaten Limapuluh Kota
  • Kabupaten Padang Pariaman
  • Kabupaten Pasaman Barat
  • Kabupaten Sijunjung
  • Kabupaten Solok
  • Kabupaten Solok Selatan
  • Kota Bukittinggi
  • Kota Padang
  • Kota Padang Panjang
  • Kota Pariaman
  • Kota Payakumbuh
  • Kota Solok
  • Kabar Rantau

© 2025 KabarMinang.com.