Kabarminang.com – Tim gabungan menemukan dua orang korban tenggelam di Pantai Tiku, Kecamatan Tanjung Mutiara, Agam, meninggal dunia.
Kepala Pelaksana BPBD Agam, Budi Perwira Negara, mengatakan bahwa keduanya ditemukan pada Minggu (13/4) sekitar pukul 8.15 WIB.
Ia menyebut bahwa korban pertama ditemukan sekitar 500 meter dari lokasi korban dinyatakan tenggelam, sedangkan korban kedua ditemukan satu kilometer dari sana.
“Dua korban yang ditemukan pagi ini bernama Dani Afriandi (16) dan Yordan Ramadhan (16). Keduanya sudah dibawa ke Puskesmas Tiku,” ujarnya.
Ia mengatakan bahwa pencarian dilakukan oleh tim gabungan, yang terdiri atas personil BPBD Agam, Kantor SAR Pasaman Barat, TNI, Polri, dan masyarakat.
Ia menyebut bahwa tim gabungan melanjutkan pencarian sekitar pukul 7.00 WIB hari ini. Kemarin, kata Budi, tim berhenti mencari korban pukul 18.00 WIB karena terkendala ombak tinggi.
Dengan ditemukannya dua korban hanyut tersebut, Budi menyatakan bahwa tiga orang dari 16 korban tenggelam di pantai tersebut meninggal dunia. Ia mengatakan bahwa korban meninggal dunia yang ditemukan kemarin bernama Faras (16).