Jumat, Januari 16, 2026
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
No Result
View All Result
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
kabarminang.com
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis

3.489 Kecelakaan Terjadi di Sumbar pada 2025, 488 Korban Meninggal

Holy Adib
Rabu, 14 Januari 2026 10:15
in Kabar Sumbar
Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Padang-Bukittinggi, tepatnya di kawasan Bukit Berbunga Keluruhan Silaiang Bawah, Kecamatan Padang Panjang Barat, Kota Padang Panjang, pada Rabu (23/4) siang. Foto: IST

Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Padang-Bukittinggi, tepatnya di kawasan Bukit Berbunga Keluruhan Silaiang Bawah, Kecamatan Padang Panjang Barat, Kota Padang Panjang, pada Rabu (23/4) siang. Foto: IST


Kabarminang — Angka kecelakaan lalu lintas di Sumatera Barat (Sumbar) pada 2025 naik daripada angka kecelakaan pada 2024.

Direktur Lalu Lintas Polda Sumbar, Kombes Pol. Reza Chairul Akbar, mengatakan bahwa pada 2025 terjadi 3.489 kecelakaan di provinsi itu, sedangkan pada 2024 terjadi 3.397 kecelaakan. Ia menyebut bahwa angka kecelakaan itu naik 2,7 persen atau 92 kecelakaan.

Meskipun angka kecelakaan naik, kata Reza, jumlah korban kecelakaan yang meninggal dunia turun pada 2025. Ia mengatakan bahwa pada 2025 terdapat 488 korban yang meninggal. Ia menginformasikan bahwa angka itu turun 3,75 persen dibandingkan dengan jumlah korban jiwa pada 2024, yaitu 507 orang.

Selain itu, kata Reza, jumlah korban luka berat akibat kecelakaan selama 2025 juga menurun daripada tahun sebelumnya. Ia menginformasikan bahwa pada 2025 korban berat 198 orang, sedangkan pada 2024 sebanyak 385 orang.

“Jumlah korban luka berat menurun 48,5 persen jika dibandingkan dengan tahun 2024,” ujar Reza kepada Kabarminang.com pada Sabtu (10/1/2026).

Sementara itu, kata Reza, jumlah korban luka ringan akibat kecelakaan selama 2025 meningkat 9,3 persen daripada 2024. Ia mengatakan bahwa 5.620 orang korban luka ringan pada 2025, sedangkan pada 2024 jumlahnya 5.138 korban.

Reza menyampaikan bahwa selama 2025 terjadi 3.489 kecelakaan di Sumbar. Ia menyebut bahwa angka itu naik 2,7 persen daripada angka pada 2024, yaitu 3.397 kecelakaan.

Ia merinci bahwa angka kecelakaan paling tinggi terjadi di wilayah hukum Polresta Padang, yaitu 729 kecelakaan, Polres Pasaman Barat 353 kecelakaan, Pesisir Selatan 330 kecelakaan, Padang Pariaman 308 kecelakaan, Polres Agam 198 kecelakaan, Polres Bukittinggi 194 kecelakaan, Polres Payakumbuh 192 kecelakaan, Polres Pariaman 186 kecelakaan, Polres Pasaman 163 kecelakaan, Polres Tanah Datar 151 kecelakaan, Polres 50 Kota 136 kecelakaan, Polres Solok 129 kecelakaan, Polres Sijunjung 125 kecelakaan, Polres Padang Panjang 81 kecelakaan, Polres Dharmasraya 72 kecelakaan, Polres Solok Kota 66 kecelakaan, Polres Solok Selatan 60 kecelakaan, Polres Sawahlunto 30 kecelakaan, dan Polres Mentawai 6 kecelakaan.


halaman 1 dari 3
123Selanjutnya
Tags: angka kecelakaan lalu lintas Sumbarberita lalu lintas Sumbardata kecelakaan Sumbar 2025Ditlantas Polda Sumbarfaktor penyebab kecelakaan Sumbarkecelakaan jalan kabupaten Sumbarkecelakaan jalan nasional Sumbarkecelakaan lalu lintas Sumatera Barat 2025kecelakaan motor di Sumbarkecelakaan naik di Sumbarkecelakaan usia muda Sumbarkeselamatan berlalu lintas Sumatera BaratKorban Kecelakaan Sumbarkorban meninggal kecelakaan Sumbaroperasi lalu lintas Singgalangpengemudi lalai penyebab kecelakaanstatistik kecelakaan Sumbarupaya tekan kecelakaan lalu lintas

Berita Terkait

Viral! Pria Asal Padang Jalan Kaki Menuju Makkah untuk Ibadah Haji

Viral! Pria Asal Padang Jalan Kaki Menuju Makkah untuk Ibadah Haji

16 Januari 2026
Satpol PP Tertibkan PKL Nakal di Padang

Satpol PP Tertibkan PKL Nakal di Padang

16 Januari 2026
Pemko Pariaman Ajukan Banding Setelah PTUN Kabulkan Gugatan ASN

Pemko Pariaman Ajukan Banding Setelah PTUN Kabulkan Gugatan ASN

16 Januari 2026
Polisi Libatkan Bidlabfor Polda Riau Selidiki Kebakaran Hebat di Limapuluh Kota

Polisi Libatkan Bidlabfor Polda Riau Selidiki Kebakaran Hebat di Limapuluh Kota

16 Januari 2026
Pria Bertopeng Teror Warga di Agam, Perempuan Jadi Target Aksi Tak Senonoh

Pria Bertopeng Teror Warga di Agam, Perempuan Jadi Target Aksi Tak Senonoh

16 Januari 2026
Prakiraan BMKG: Sumbar Hujan Intensitas Signifikan hingga Desember 2024

Prakiraan Cuaca Sumbar Hari Ini Jumat, 16 Januari 2026: Sejumlah Daerah Berpotensi Hujan

16 Januari 2026
Next Post
Diparkir di Kawasan Rektorat, Sepeda Motor Mahasiswi Unand Raib Tanpa Kejelasan

Diparkir di Kawasan Rektorat, Sepeda Motor Mahasiswi Unand Raib Tanpa Kejelasan

Tinggalkan Komentar

TERPOPULER

Seribuan Warga Dharmasraya Demo PT TKA, Tuntut Penyerahan Lahan Plasma Sawit

Seribuan Warga Dharmasraya Demo PT TKA, Tuntut Penyerahan Lahan Plasma Sawit

12 Januari 2026

Keluarga dari Korban Tewas Dikeroyok di Pasaman Barat Harap Polres Tangkap Semua Pelaku

Keluarga dari Korban Tewas Dikeroyok di Pasaman Barat Harap Polres Tangkap Semua Pelaku

9 Januari 2026

Warga 2 Nagari di Dharmasraya Rayakan HUT Kabupaten dengan Perbaiki Jalan Rusak

Warga 2 Nagari di Dharmasraya Rayakan HUT Kabupaten dengan Perbaiki Jalan Rusak

10 Januari 2026

Kabur Usai Tabrak Motor, Sopir L300 di Limapuluh Kota Dibekuk Polisi

Kabur Usai Tabrak Motor, Sopir L300 di Limapuluh Kota Dibekuk Polisi

11 Januari 2026

Wanita Korban Jambret di Pariaman Tewas, Kaki Kanan Hancur, Polisi Ungkap Kronologi

Wanita Korban Jambret di Pariaman Tewas, Kaki Kanan Hancur, Polisi Ungkap Kronologi

12 Januari 2026

Lubang Sinkhole di Limapuluh Kota Terus Melebar, Warga Diminta Menjauh

Lubang Sinkhole di Limapuluh Kota Terus Melebar, Warga Diminta Menjauh

6 Januari 2026

Polisi Selidiki Dugaan Pembunuhan pada Temuan Mayat di Limapuluh Kota

3 Pekan Sejak Kejadian, Tersangka Kasus Pembunuhan di Limapuluh Kota Belum Ditetapkan

11 Januari 2026

Informasi

  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami

Berita

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau

© 2025 Kabarminang.com

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Artikel & Opini
  • Bank Nagari
  • DPRD Sumatera Barat
  • Ekonomi & Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pemilu
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Ranah Minang
  • Pilkada
  • Politik
  • PT Semen Padang
  • Ramadhan
  • Tekno
  • Kabar Sumbar
  • Kabupaten Dharmasraya
  • Kabupaten Limapuluh Kota
  • Kabupaten Padang Pariaman
  • Kabupaten Pasaman Barat
  • Kabupaten Sijunjung
  • Kabupaten Solok
  • Kabupaten Solok Selatan
  • Kota Bukittinggi
  • Kota Padang
  • Kota Padang Panjang
  • Kota Pariaman
  • Kota Payakumbuh
  • Kota Solok
  • Kabar Rantau

© 2025 KabarMinang.com.