Kamis, November 13, 2025
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
No Result
View All Result
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
kabarminang.com
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis

Wali Kota Pariaman Apresiasi Gerakan Pengendalian Hama Wereng di Desa Sungai Pasak

Redaksi
Rabu, 8 Oktober 2025 15:17
in Kota Pariaman
Wali Kota Pariaman, Yota Balad, mengapresiasi Gerakan Pengendalian Hama Wereng yang digagas oleh Pemerintah Desa Sungai Pasak, Kecamatan Pariaman Timur Kota Pariaman.

Wali Kota Pariaman, Yota Balad, mengapresiasi Gerakan Pengendalian Hama Wereng yang digagas oleh Pemerintah Desa Sungai Pasak, Kecamatan Pariaman Timur Kota Pariaman.


Kabarminang – Wali Kota Pariaman, Yota Balad, mengapresiasi Gerakan Pengendalian Hama Wereng yang digagas oleh Pemerintah Desa Sungai Pasak, Kecamatan Pariaman Timur.

Menurutnya, upaya yang dilakukan oleh Kepala Desa Sungai Pasak ini bisa menjadi contoh bagi desa lainnya di Kota Pariaman. Ia berharap seluruh desa wajib menganggarkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) untuk pengendalian hama dan kegiatan kemasyarakatan.

“Kita tidak ingin pemerintah desa hanya fokus membangun jalan dan irigasi saja, namun juga kesejahteraan masyarakat di desanya. Hal ini sesuai instruksi Presiden RI Prabowo Subianto, yang menegaskan bahwa pemerintah daerah wajib mewujudkan ketahanan pangan di daerahnya masing-masing hingga ke desa-desa,” katanya memberi sambutan dalam acara yang dihadiri oleh Camat, Kepala Desa dan petani dan warga setempat, Selasa (7/10).

Ia melanjutkan, Pemko Pariaman telah melakukan MoU dengan Pemprov DKI Jakarta agar hasil panen petani bisa dijual ke daerah tersebut dengan harga yang lebih tinggi. Sehingga para petani tidak perlu cemas kemana berasnya akan dijual.

“Kami meminta para penyuluh pertanian terus mendampingi para petani dengan teknologi yang ada sehingga varietas padi kita bisa berkembang. Jika biasanya panen padi dua kali dalam setahun, maka bukan tidak mungkin bisa tiga kali dalam setahun,” ujarnya.

Plt. Kepala Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan (DPPP) Pariaman, Marlina Sepa, mengatakan kurang lebih seluas 87 hektare sawah di Desa Sungai Pasak ini. Ia menyebut saat ini hama wereng sudah sampai ke persawahan warga.

“Untuk mengantisipasi agar tidak menyebar dengan cara melakukan penyemprotan secara merata. Kita mengapresiasi tindakan Kepala Desa Sungai Pasak yang secara sigap melakukan gerakan pengendalian hama ini sesegera mungkin.

Ia mengatakan, selain pengendalian hama wereng, petani perlu memahami pengolahan tanah yang sempurna, varietas padi yang ditanam harus bergiliran dan tahan terhadap hama wereng, tanam secara serentak.

“Sistem tanam serentak ini salah satu upaya dalam pengendalian hama, jika tidak serentak maka hama ini akan dipindah kelahan berikutnya,” imbuhnya


Tags: Wali Kota Pariaman

Berita Terkait

Wali Kota Pariaman Yota Balad Dorong Penguatan Kelembagaan BPIP Lewat UU

Wali Kota Pariaman Yota Balad Dorong Penguatan Kelembagaan BPIP Lewat UU

12 November 2025
Wali Kota Yota Balad Kukuhkan Forum Anak Pariaman, Tegaskan Komitmen Kota Layak Anak

Wali Kota Yota Balad Kukuhkan Forum Anak Pariaman, Tegaskan Komitmen Kota Layak Anak

11 November 2025
Wali Kota Pariaman Desak Pemerintah Pusat Percepat Perbaikan Sekolah Rusak

Wali Kota Pariaman Desak Pemerintah Pusat Percepat Perbaikan Sekolah Rusak

8 November 2025
Wali Kota Pariaman Audiensi ke Kemendikdasmen, Bahas Peningkatan Kompetensi dan Kesejahteraan Guru

Wali Kota Pariaman Audiensi ke Kemendikdasmen, Bahas Peningkatan Kompetensi dan Kesejahteraan Guru

7 November 2025
Wali Kota Pariaman Ingatkan Kepala Desa untuk Kelola APBDes Secara Transparan

Wali Kota Pariaman Ingatkan Kepala Desa untuk Kelola APBDes Secara Transparan

5 November 2025
Enam Pejabat Baru Dilantik di Pariaman, Wali Kota: Tak Ada Jabatan Basah dan Kering

Enam Pejabat Baru Dilantik di Pariaman, Wali Kota: Tak Ada Jabatan Basah dan Kering

5 November 2025
Next Post
Wali Kota Fadly Amran Tinjau Rehabilitasi Saluran Drainase di Padang Barat

Wali Kota Fadly Amran Tinjau Rehabilitasi Saluran Drainase di Padang Barat

Tinggalkan Komentar

TERPOPULER

Tuding Serobot Tanah di Pasaman Barat, Ahli Waris Laporkan Pekerja Yarsi Sumbar ke Polres

Tuding Serobot Tanah di Pasaman Barat, Ahli Waris Laporkan Pekerja Yarsi Sumbar ke Polres

8 November 2025

Tiga Sepeda Motor Tabrakan di Padang, Tiga Orang Jadi Korban

Tiga Sepeda Motor Tabrakan di Padang, Tiga Orang Jadi Korban

8 November 2025

Bejat! Ayah di Padang Pariaman Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Bejat! Ayah di Padang Pariaman Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

6 November 2025

Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2024: Sejarah dan Tema Tahun Ini

Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2024: Sejarah dan Tema Tahun Ini

10 November 2024

Pengemudi Travel di Maninjau Dipukul dan Ditendang, Aksi Pelaku Terekam CCTV

Aksi Penganiayaan Sopir Travel di Agam Terekam CCTV, Pelaku Diduga Oknum TNI

5 November 2025

Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan Pelajar SMA di Jalan Raya Solok-Padang

Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan Pelajar SMA di Jalan Raya Solok-Padang

12 November 2025

Tukang Ojek di Limapuluh Kota dan Penumpangnya Tewas Setelah Tabrakan dengan Mobil

Tukang Ojek di Limapuluh Kota dan Penumpangnya Tewas Setelah Tabrakan dengan Mobil

7 November 2025

Informasi

  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami

Berita

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau

© 2025 Kabarminang.com

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Artikel & Opini
  • Bank Nagari
  • DPRD Sumatera Barat
  • Ekonomi & Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pemilu
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Ranah Minang
  • Pilkada
  • Politik
  • PT Semen Padang
  • Ramadhan
  • Tekno
  • Kabar Sumbar
  • Kabupaten Dharmasraya
  • Kabupaten Limapuluh Kota
  • Kabupaten Padang Pariaman
  • Kabupaten Pasaman Barat
  • Kabupaten Sijunjung
  • Kabupaten Solok
  • Kabupaten Solok Selatan
  • Kota Bukittinggi
  • Kota Padang
  • Kota Padang Panjang
  • Kota Pariaman
  • Kota Payakumbuh
  • Kota Solok
  • Kabar Rantau

© 2025 KabarMinang.com.