Kabarminang – Menyambut tahun ajaran baru 2025, kebutuhan keluarga dipastikan meningkat, mulai dari biaya pendidikan anak hingga keperluan rumah tangga. Menanggapi kondisi ini, Bank Nagari menghadirkan program spesial bertajuk Promo Cashback Tahun Ajaran Baru 2025, yang berlangsung dari 1 hingga 31 Juli 2025.
Program ini ditujukan bagi aparatur sipil negara (ASN), pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), pegawai tetap, hingga pensiunan. Baik nasabah baru maupun nasabah eksisting berkesempatan mendapatkan reward berupa cashback saat mengajukan pinjaman baru atau melakukan top up pinjaman selama periode promo berlangsung.
Direktur Kredit dan Syariah Bank Nagari, Hafid Dauli, mengatakan bahwa program ini merupakan bentuk kepedulian Bank Nagari terhadap kebutuhan finansial masyarakat, terutama dalam menghadapi pengeluaran tinggi di awal tahun ajaran.
“Kami memahami bahwa tahun ajaran baru sering kali menjadi waktu di mana kebutuhan keluarga meningkat, khususnya dalam hal pendidikan. Melalui program ini, nasabah tidak hanya mendapatkan pembiayaan dengan bunga ringan dan proses cepat, tetapi juga manfaat langsung berupa cashback,” ujar Hafid.
Ia menjelaskan bahwa promo ini bersifat racing, artinya promo akan berakhir lebih cepat apabila kuota cashback telah habis sebelum 31 Juli 2025.
Bank Nagari juga mencatat tingginya minat masyarakat terhadap berbagai program promo yang telah diluncurkan sejak awal 2025. Tercatat hingga Mei lalu, sebanyak 4.489 ASN, pegawai, dan pensiunan telah mengajukan pinjaman dengan total nilai mencapai Rp642 miliar.
“Kami mengajak seluruh nasabah untuk memanfaatkan peluang ini dengan datang langsung ke Bank Nagari terdekat untuk mengajukan pinjaman baru, melakukan takeover kredit dari bank lain, atau top up pinjaman,” tambah Hafid.
Dalam program cashback ini, nasabah bisa mendapatkan reward berupa uang tunai yang langsung ditambahkan ke dalam saldo tabungan mereka, baik konvensional maupun syariah. Reward tersebut dihitung berdasarkan nilai pinjaman, dengan ketentuan jangka waktu minimal 24 bulan. Promo ini berlaku untuk pinjaman konvensional dan syariah.
Bank Nagari juga menyediakan berbagai kemudahan dalam layanan, termasuk proses pinjaman cepat dan mudah, suku bunga atau margin kompetitif, serta tenor yang fleksibel. Untuk kemudahan akses, pengajuan juga dapat dilakukan secara online melalui menu N-Form di situs resmi www.banknagari.co.id, aplikasi Nagari Mobile Banking, atau melalui Nagari Call 150234.
Tak hanya itu, Bank Nagari juga menyediakan layanan jemput bola dengan mendatangi langsung instansi atau rumah nasabah. Calon nasabah dapat membuat janji dengan petugas Bank Nagari untuk mendapatkan layanan terbaik.