Kabarminang.com – Berikut prakiraan cuaca Sumatera Barat (Sumbar) menurut Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Minangkabau.
BMKG mengeluarkan prakiraan cuaca Sumbar hari Senin, 13 Januari 2025. Sejumlah kabupaten dan kota di Sumatera Barat mengalami kondisi cuaca bervariasi, mulai dari cerah, potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai petir dan angin kencang
Prakiraan Cuaca Sumatera Barat 12 Januari 2025
Pagi hari kondisi cuaca diprakirakan berawan hingga hujan ringan. Terdapat potensi hujan sedang hingga lebat di wilayah Pasaman Barat, Pasaman, Agam, 50 Kota, Padang Pariaman, Padang, Pesisir Selatan dan Kabupaten Solok.
Untuk siang hingga sore hari cuaca diprakirakan masih didominasi kondisi berawan hingga hujan ringan. Potensi hujan sedang hingga lebat di Kepulauan Mentawai, Pasaman Barat, Pasaman, Agam, 50 Kota, Padang Pariaman, Padang, Pesisir Selatan, Kabupaten Solok, Tanah Datar, Sijunjung dan Solok Selatan.
Untuk peringatan dini waspada potensi hujan sedang hingga lebat dapat disertai petir atau kilat dan angin kencang pada dini hari hingga pagi harinya di wilayah Pasaman Barat, Pasaman, Agam, 50 Kota, Padang Pariaman, Padang, Pesisir Selatan, Tanah Datar, Kabupaten Solok dan sekitarnya. Serta pada siang hingga sore hari di Kepulauan Mentawai, Pasaman Barat, Pasaman, Agam, 50 Kota, Padang Pariaman, Padang, Pesisir Selatan, Kabupaten Solok, Tanah Datar, Sijunjung, Solok Selatan dan sekitarnya.
Masyarakat diimbau untuk terus update informasi prakiraan cuaca. Informasi tersebut bisa didapatkan dari media sosial BMKG Minangkabau @bmkgminangkabau atau aplikasi info bmkg.