Kabarminang.com – Mentawai merupakan sebuah kepulauan di Sumatera Barat (Sumbar) yang sejuta pesona, mulai dari keindahan alam hingga budaya yang begitu memukau. Selain itu, pantai-pantai yang eksotis dengan ombak yang menantang membuat Mentawai juga jadi surganya para peselancar dari seluruh dunia.
Selain alam, budaya Mentawai juga menyimpan daya tarik tersendiri. Salah satu ikon budaya Mentawai yang menarik untuk ditelusuri adalah rumah tradisional Mentawai, yang dikenal dengan nama Uma. Di Mentawai, Uma bukan hanya sekedar tempat tinggal, tapi lebih dari itu. Uma telah jadi simbol budaya dan kehidupan sosial masyarakat Mentawai.
Biasanya, satu Uma dihuni oleh 5 hingga 7 keluarga dari keturunan yang sama. Salah satu adalah Sikerei, tetua suku yang dipercaya memiliki kekuatan magis. Di bagian bawah rumah biasanya digunakan untuk memelihara ternak seperti babi, yang jadi bagian penting dalam kehidupan masyarakat Mentawai. Yuk, mengenal lebih dekat Uma:
– Arsitektur Uma
Uma memiliki desain arsitektur yang khas, dengan bangunan rumah yang terbuat dari kayu kokoh dan memiliki atap yang menjulur rendah, mirip tenda panjang. Atap ini terbuat dari daun rumbia yang memberikan suasana sejuk bagi para penghuni rumah. Meski ringan dan ekonomis, daya tahan atap rumbia terbatas, sekitar 4 tahun. Perbaikannya pun cukup rumit, apalagi ketika hujan deras.
Struktur utama Uma terdiri dari 5 elemen konstruksi: tonggak, balok, dan tiang-tiang penopang atap. Struktur ini ini dirangkai tanpa menggunakan paku, melainkan dengan teknik ikat, tusuk, dan sambung, memberikan efek kuat dan kokoh meski terbuat dari material alami. Secara ukuran, Uma memiliki panjang rata-rata 31 meter, lebar 10 meter, dan tinggi 7 meter dengan susunan ruangan dalam yang sederhana.
– Bagian-Bagian Uma
Uma memiliki beberapa 6 bagian bangunan dengan fungsi masing-masing:
1. Lalep: Tempat tinggal berupa kamar bagi pasangan suami-istri yang telah menikah secara adat.
2. Rusuk: Ruangan khusus bagi anak muda, janda, atau mereka yang diasingkan karena melanggar aturan adat.