Senin, Juli 21, 2025
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
No Result
View All Result
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
kabarminang.com
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis

Lintas Generasi di Pancung Soal dan Air Pura Pesisir Selatan Bentuk Inderapura Bersatu

Holy Adib
Senin, 21 Juli 2025 10:51
in Kabar Sumbar
Ketua Panitia Doa Bersama Inderapura Bersatu, Epi Syofyan.

Ketua Panitia Doa Bersama Inderapura Bersatu, Epi Syofyan.


Kabarminang — Masyarakat Kecamatan Pancung Soal dan Kecamatan Air Pura di Pesisir Selatan bersepakat membentuk Inderapura Bersatu untuk menjaga kedaulatan bersama.

Epi Sofyan, salah satu inisiator Inderapura Bersatu, menjelaskan bahwa ide pembentukkan Inderapura Bersatu beranjak dari kegelisahan lintas generasi yang mulai merasakan munculnya gejala deharmonisasi, yang bermuara pada perpecahan.

“Hanya dengan bersatu, kedaulatan itu bakal terwujud. Karena itu, butuh sebuah wadah,” ujarnya di sela-sela gelaran doa bersama Inderapura Bersatu di Gedung Serbaguna Kecamatan Pancung Soal, Sabtu (19/7).

Doa bersama itu dihadiri Forkopimca Pancung Soal dan Air Pura, ninik mamak nan 20, alim ulama, cerdik pandai, pemuda, bundo kanduang, pemimpin perusahaan yang ada di dua kecamatan itu, serta masyarakat. Doa bersama dibarengi dengan makan bajamba, simbol kebersamaan, dengan memotong satu ekor kerbau sebagai pertanda kesungguhan niat untuk negeri tercinta.

Kegiatan itu sekaligus melahirkan sejumlah petisi yang pada dasarnya untuk masa depan anak negeri agar menjadi tuan di rumahnya sendiri, bukan hanya sebagai penonton.

Epi mengatakan bahwa Pancung Soal dan Air Pura mengalami perkembangan sangat pesat sejak beberapa dekade terakhir seiring dengan masuknya usaha perkebunan hulu yang turut memicu sektor usaha lainnya. Ia menyebut bahwa produksi terdistribusi dengan baik, tetapi djlain sisi kesejahteraan justru sebaliknya. Ia melihat bahwa anak negeri seakan-akan menjadi penonton di tengah riuh rendah industri perkebunan dari hulu hingga hilir.

“Sebagian besar hasil industri masih dinikmati kelompok pemodal sehingga ketimpangan makin kontras. Kondisi itu tanpa disadari secara perlahan mulai menimbulkan dampak negatif. Pertumbuhan tidak berbanding lurus dengan majunya peradaban, tapi justru setali tiga uang dengan lonjakan angka kriminal, utamanya pencurian. Karena itu, sesama warga saling jarah,” ucap Epi.

Akibat ketimpangan itu, kata Epi, hubungan ninik mamak tampak sebatas karena sepesukuan. Ia menyebut bahwa mamak dan anak kemenakan mulai berjalan sendiri-sendiri dan tak jarang memantik konflik yang dipicu masalah ekonomi.

“Generasi penerus bangsa di sini seperti bersabung nyawa untuk bisa mengenyam pendidikan. Mereka pergi sekolah dengan angkutan yang berisiko nyawa. Padahal, putaran uang usaha perkebunan di Pancung Soal dan Air Pura mencapai ratusan miliar Rupiah tiap bulan. Anak negeri tak berdaya di tanah moyangnya sendiri, nyaris kehilangan masa depan,” tuturnya.

Karena itu, kata Epi, segenap lapisan masyarakat lintas generasi sepakat menjadikan Inderapura Bersatu sebagai wadah menjaga kedaulatan bersama sehingga kemauan terdistribusi secara merata. Ia menyatakan bahwa hak-hak primordial sebagai kearifan lokal mesti terlindungi dengan baik. Ia menyampaikan bahwa Imderapura Bersatu bukan untuk pribadi, kelompok atau golongan tertentu, melainkan satu untuk semua anak negeri.

“Segala persoalan bakal kita selesaikan secara baik di sana. Di sana sama-sama kita bangun kebersaman,” tutur pria yang merupakan ketua penyelenggara doa bersama itu.

Pada kesempatan itu Epi menegaskan bahwa kehadiran Inderapura Bersatu bukan hanya sebatas itu, melainkan juga sekaligus upaya untuk mewujudkan kembali kejayaan masa lalu Inderapura. Ia mengatakan bahwa Inderapura pernah memiliki masa keemasan sebagai kota pelabuhan terbesar di kawasan pantai Barat Sumatra. Inderapura, katanya, merupakan primadona yang jadi rebutan pada masa lalu, yang akhirnya tenggelam seiring dengan merosotnya komoditas.

Menurutnya, tidak ada yang mustahil untuk membangkitkan kembali kejayaan Inderapura. Ia mengatakan bahwa sejarah merupakan siklus yang bisa berulang kapan saja. Ia melihat bahwa kini tanda-tanda gemilang itu mulai terlihat. Karena itu, katanya, perlu persiapan sejak dini.

“Insyaaallah dengan kerbersamaan, tidak ada yang mustahil. Di Inderapura Bersatau kita rajut kembali puzle-puzle kejayaan itu,” ujarnya.

Epi kemudian menginformasikan bahwa Inderapura Bersatu akan menjadi badan hukum sesuai dengan salah satu poin kesepakatan saat acara doa bersama.

“Teknisnya nanti bakal kita bicarakan lebih lanjut degan melibatkan semua pihak dan lintas generasi. Bersama-sama adalah permulaan. Tetap bersama-sama kita capai kemajuan,” ucapnya.


Tags: Inderapura BersatuKecamatan Air PuraKecamatan Pancung SoalPesisir Selatan

Berita Terkait

BPBD Limapuluh Kota Berencana Gunakan Water Bombing untuk Padamkan Karhutla

BPBD Limapuluh Kota Berencana Gunakan Water Bombing untuk Padamkan Karhutla

21 Juli 2025
Siswi SMP dari Padang Raih Gelar Winner Putri Pelajar Indonesia 2025

Siswi SMP dari Padang Raih Gelar Winner Putri Pelajar Indonesia 2025

21 Juli 2025
Pemkab Pesisir Selatan Dapat Digugat atas Meninggalnya Warga Terjatuh dari Jembatan

Pemkab Pesisir Selatan Dapat Digugat atas Meninggalnya Warga Terjatuh dari Jembatan

21 Juli 2025
Razia Pekat di Payakumbuh: Siswi Sekamar dengan Pacar, Tisu Magic Jadi Barang Bukti

Hotel di Payakumbuh Dirazia, Dugaan Prostitusi Terselubung Mencuat

21 Juli 2025
Wali Kota Pariaman Ikuti Peluncuran Nasional 80 Ribu Koperasi Merah Putih oleh Presiden Prabowo

Wali Kota Pariaman Ikuti Peluncuran Nasional 80 Ribu Koperasi Merah Putih oleh Presiden Prabowo

21 Juli 2025
Pemko Pariaman Gelar Workshop SPIP Terintegrasi 2025, Targetkan Raih Level III

Pemko Pariaman Gelar Workshop SPIP Terintegrasi 2025, Targetkan Raih Level III

21 Juli 2025
Next Post
Wali Kota Fadly Amran Ajak Warga Meriahkan HJK Padang ke-356, Delapan Hari Penuh Acara Spesial

Wali Kota Fadly Amran Ajak Warga Meriahkan HJK Padang ke-356, Delapan Hari Penuh Acara Spesial

Tinggalkan Komentar

TERPOPULER

Mayat Guru Wanita Asal Batusangkar Ditemukan di Sungai Padang Pariaman

Mayat Guru Wanita Asal Batusangkar Ditemukan di Sungai Padang Pariaman

3 Maret 2025

Istri di Pesisir Selatan Nikah dengan Pria Lain Saat Suami Merantau ke Malaysia

Istri di Pesisir Selatan Nikah dengan Pria Lain Saat Suami Merantau ke Malaysia

18 Juli 2025

Ditinggal Anak Sekolah dan Suami Bekerja, Perempuan di Padang Panjang Tewas Tergantung

Ditinggal Anak Sekolah dan Suami Bekerja, Perempuan di Padang Panjang Tewas Tergantung

15 Juli 2025

Perkosa Siswi SMA dalam Angkot, Sopir di Tanah Datar Ditangkap, Korban Hamil

Perkosa Siswi SMA dalam Angkot, Sopir di Tanah Datar Ditangkap, Korban Hamil

19 Juli 2025

Cika Dimakamkan di Samping Ibunya, Keluarga Tak Kuasa Menahan Duka

Cika Dimakamkan di Samping Ibunya, Keluarga Tak Kuasa Menahan Duka

17 Juli 2025

Wali Kota Padang Prioritaskan Perbaikan dan Pelebaran Jalan Beringin Ujung

Wali Kota Padang Prioritaskan Perbaikan dan Pelebaran Jalan Beringin Ujung

10 Juli 2025

Lintas Generasi di Pancung Soal dan Air Pura Pesisir Selatan Bentuk Inderapura Bersatu

Lintas Generasi di Pancung Soal dan Air Pura Pesisir Selatan Bentuk Inderapura Bersatu

21 Juli 2025

Informasi

  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami

Berita

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau

© 2025 Kabarminang.com

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Artikel & Opini
  • Bank Nagari
  • DPRD Sumatera Barat
  • Ekonomi & Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pemilu
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Ranah Minang
  • Pilkada
  • Politik
  • PT Semen Padang
  • Ramadhan
  • Tekno
  • Kabar Sumbar
  • Kabupaten Dharmasraya
  • Kabupaten Limapuluh Kota
  • Kabupaten Padang Pariaman
  • Kabupaten Pasaman Barat
  • Kabupaten Sijunjung
  • Kabupaten Solok
  • Kabupaten Solok Selatan
  • Kota Bukittinggi
  • Kota Padang
  • Kota Padang Panjang
  • Kota Pariaman
  • Kota Payakumbuh
  • Kota Solok
  • Kabar Rantau

© 2025 KabarMinang.com.