Kamis, November 13, 2025
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
No Result
View All Result
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
kabarminang.com
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis

Kolaborasi Cegah Tawuran, PT Semen Padang Serahkan Bantuan untuk Satber Lubuk Kilangan

Juni Fitra Yenti
Jumat, 18 Juli 2025 11:46
in PT Semen Padang

Kabarminang – PT Semen Padang menunjukkan komitmennya dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tertib dengan menyerahkan bantuan perlengkapan operasional kepada Tim Satuan Bersama (Satber) Cegah Aksi Tawuran dan Balap Liar Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang.

Penyerahan bantuan dilakukan di Mapolsek Lubuk Kilangan, Selasa (15/7) malam, usai pelantikan pengurus Satber oleh Wali Kota Padang, Fadly Amran. Bantuan berupa 40 rompi, 20 pentungan, dan 15 senter diserahkan langsung oleh Kepala Unit Komunikasi & Kesekretariatan PT Semen Padang, Ilham Akbar.

“Sebagai bagian dari SIG dan aktivitas operasional yang berada di Lubuk Kilangan, maka sudah sepatutnya kami ikut menjaga ketertiban di wilayah ini,” ujar Ilham dalam sambutannya.

Ia menyebut dukungan ini sejalan dengan visi Kota Padang sebagai kota yang sigap, sehat, dan layak huni. PT Semen Padang berharap keberadaan Satber dapat menjadi motor perubahan perilaku sosial remaja sekaligus mitra strategis aparat dalam menekan potensi konflik seperti tawuran dan balap liar.

Hadir juga dalam kegiatan ini antara lain Kapolsek Lubuk Kilangan Kompol Sosmedya, Danramil 04 Lubeg Kapten Inf Zaimal, Kepala Unit CSR PT Semen Padang Idris, Camat Lubuk Kilangan Afrialdi Asbiran, serta dua anggota DPRD Kota Padang dari Dapil III, Surya Jufri Bitel dari Komisi II dan Alfi K Beben dari komisi I.

Wali Kota Padang Fadly Amran mengapresiasi peran dunia usaha dalam mendukung upaya menciptakan ketertiban sosial. Menurutnya, sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta merupakan kunci untuk menurunkan angka kriminalitas di Kota Padang.

“Sejak awal tahun, tercatat 52 kasus tawuran. Namun sejak Satber aktif, tren ini mulai menurun. Ini bukti bahwa pendekatan kolaboratif memberi dampak nyata,” ujar Fadly.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada PT Semen Padang atas kontribusinya dalam mendukung berbagai program strategis Pemko Padang.

“Kami berterima kasih kepada PT Semen Padang atas dukungan nyatanya. Peran dunia usaha seperti ini sangat berarti dalam membangun kolaborasi yang kuat demi terciptanya kota yang aman, nyaman, dan tertib,” kata Fadly.

Kapolsek Lubuk Kilangan Kompol Sosmedya menambahkan, sejak dibentuk Februari 2025, Satber aktif melakukan patroli dan pendekatan ke keluarga pelaku. Hasilnya, sejak Lebaran hingga pertengahan Juli, tidak tercatat satu pun kasus tawuran atau balap liar di wilayah tersebut.

“Ini capaian penting. Pendekatan preventif yang dilakukan bersama terbukti efektif,” ujarnya.

Dukungan juga datang dari anggota DPRD Kota Padang, Surya Jufri Bitel. Ia menyatakan, pemberantasan tawuran tak bisa hanya mengandalkan aparat.

“Satber Lubuk Kilangan bisa jadi percontohan. Jika berhasil, model ini dapat diterapkan di kecamatan lain,” ujarnya.

Ketua Satber Lubuk Kilangan Nisfan Jumadil mengucapkan terima kasih atas dukungan dari semua pihak, Satber lahir dari keprihatinan atas maraknya kenakalan remaja, dan merupakan kolaborasi berbagai elemen pemuda seperti KNPI dan Karang Taruna.

“Kami berterima kasih kepada PT Semen Padang dan pihak lain yang mendukung kegiatan ini, dan kami siap bersinergi dengan TNI-Polri menjaga lingkungan. Ke depan, kami juga akan menyasar sekolah-sekolah dengan program FGD untuk edukasi pelajar soal bahaya tawuran dan pentingnya masa depan,” ucap Nisfan.


Tags: PT Semen Padang

Berita Terkait

Dukung World Cleanup Day 2025, PT Semen Padang Gelar Selasa Bergoro di MTs Lubuk Kilangan

Dukung World Cleanup Day 2025, PT Semen Padang Gelar Selasa Bergoro di MTs Lubuk Kilangan

25 September 2025
PT Semen Padang Gelar Temu Tukang di Mukomuko, Beri Pelatihan dan Sosialisasi Produk Unggulan

PT Semen Padang Gelar Temu Tukang di Mukomuko, Beri Pelatihan dan Sosialisasi Produk Unggulan

16 September 2025
PT Semen Padang Salurkan Bantuan Bedah Rumah untuk Keluarga Berisiko Stunting di Padang

PT Semen Padang Salurkan Bantuan Bedah Rumah untuk Keluarga Berisiko Stunting di Padang

15 September 2025
Sepablock PT Semen Padang Jadi Magnet di Festival Literasi Daerah 2025

Sepablock PT Semen Padang Jadi Magnet di Festival Literasi Daerah 2025

12 September 2025
Resmi Ditutup, Kejurnas Junior TDP Semen Padang 2025 Jadi Ajang Pembinaan Atlet Muda

Resmi Ditutup, Kejurnas Junior TDP Semen Padang 2025 Jadi Ajang Pembinaan Atlet Muda

12 September 2025
Rektor UNP Tinjau Rumah Contoh SEPABLOCK, Apresiasi Inovasi PT Semen Padang

Rektor UNP Tinjau Rumah Contoh SEPABLOCK, Apresiasi Inovasi PT Semen Padang

3 September 2025
Next Post
Pemko Padang Berikan Insentif untuk Imam Masjid Besar, Dukung Program Smart Surau

Pemko Padang Berikan Insentif untuk Imam Masjid Besar, Dukung Program Smart Surau

Tinggalkan Komentar

TERPOPULER

Tuding Serobot Tanah di Pasaman Barat, Ahli Waris Laporkan Pekerja Yarsi Sumbar ke Polres

Tuding Serobot Tanah di Pasaman Barat, Ahli Waris Laporkan Pekerja Yarsi Sumbar ke Polres

8 November 2025

Tiga Sepeda Motor Tabrakan di Padang, Tiga Orang Jadi Korban

Tiga Sepeda Motor Tabrakan di Padang, Tiga Orang Jadi Korban

8 November 2025

Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan Pelajar SMA di Jalan Raya Solok-Padang

Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan Pelajar SMA di Jalan Raya Solok-Padang

12 November 2025

Bejat! Ayah di Padang Pariaman Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Bejat! Ayah di Padang Pariaman Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

6 November 2025

Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2024: Sejarah dan Tema Tahun Ini

Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2024: Sejarah dan Tema Tahun Ini

10 November 2024

Pengemudi Travel di Maninjau Dipukul dan Ditendang, Aksi Pelaku Terekam CCTV

Aksi Penganiayaan Sopir Travel di Agam Terekam CCTV, Pelaku Diduga Oknum TNI

5 November 2025

Tukang Ojek di Limapuluh Kota dan Penumpangnya Tewas Setelah Tabrakan dengan Mobil

Tukang Ojek di Limapuluh Kota dan Penumpangnya Tewas Setelah Tabrakan dengan Mobil

7 November 2025

Informasi

  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami

Berita

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau

© 2025 Kabarminang.com

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Artikel & Opini
  • Bank Nagari
  • DPRD Sumatera Barat
  • Ekonomi & Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pemilu
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Ranah Minang
  • Pilkada
  • Politik
  • PT Semen Padang
  • Ramadhan
  • Tekno
  • Kabar Sumbar
  • Kabupaten Dharmasraya
  • Kabupaten Limapuluh Kota
  • Kabupaten Padang Pariaman
  • Kabupaten Pasaman Barat
  • Kabupaten Sijunjung
  • Kabupaten Solok
  • Kabupaten Solok Selatan
  • Kota Bukittinggi
  • Kota Padang
  • Kota Padang Panjang
  • Kota Pariaman
  • Kota Payakumbuh
  • Kota Solok
  • Kabar Rantau

© 2025 KabarMinang.com.