Kabarminang.com — Pemeriksaan medis terhadap jenazah Kielland Gabriel Wilhelm (71), Warga Negara Asing (WNA) asal Norwegia yang ditemukan meninggal dunia di Sungai Jorong Lubuak Tabuan, Kecamatan Pangkalan, Kabupaten Limapuluh Kota, mengungkapkan adanya sejumlah luka di tubuh korban.
Kasi Humas Polres Limapuluh Kota, AKP Kurnia Adifa mengungkapkan berdasarkan keterangan dr. Vivi dari Puskesmas Pangkalan, terdapat luka robek sepanjang 3 cm di belakang telinga kiri, sobekan selebar 1 cm di telinga kiri, serta luka lecet dan memar di bahu kiri korban.
Selain itu, juga ditemukan luka yang diduga bekas patukan ular di sekitar kepala korban.
“Untuk penyebab dan waktu pasti kematian belum bisa dipastikan karena masih menunggu hasil otopsi. Namun, dari pemeriksaan fisik sementara, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban,” ujar Kurnia, Jumat (25/4).
Sementara itu, barang-barang pribadi milik korban seperti sepeda dan empat tas berisi pakaian, kain, tablet, telepon genggam, power bank, charger, serta uang pecahan rupiah ditemukan dalam kondisi utuh .
“Barang milik korban telah diamankan oleh personel Polres Limapuluh Kota,” ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, masyarakat Jorong Lubuak Tabuan, Kecamatan Pangkalan, Limapuluh Kota, dikejutkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki asing yang mengapung di aliran sungai pedalaman pada Kamis (24/4).
Berdasarkan data dari paspor yang diterima Sumbarkita, korban merupakan warga negara Norwegia bernama Kielland Gabriel Wilhelm (71).