Kabarminang.com – Ramadan segera tiba, membawa berkah dan kebersamaan bagi umat Islam di seluruh dunia. Selama bulan ini, umat Islam di seluruh dunia akan menjalankan ibadah puasa. Selama sehari penuh, mereka akan menahan diri dari makan dan minum sejak fajar hingga waktu berbuka di sore hari.
Dalam menjalankan ibadah puasa, salah satu hal yang penting untuk diperhatikan adalah asupan makanan yang dimakan ketika sahur. Asupan bergizi saat sahur memegang peranan besar agar tubuh tetap kuat dan berenergi selama menjalankan ibadah puasa.
Berikut beberapa jenis makanan yang sebaiknya dikonsumsi ketika sahur:
1. Karbohidrat kompleks
Makanan dengan kandungan karbohidrat yang kompleks akan memberikan energi yang lebih lama ketika berpuasa. Beberapa jenis makanan yang disarankan meliputi gandum utuh, seperti oatmeal, nasi merah, barley, serta roti gandum dan chapati.
2. Buah dan Sayuran
Buah dan sayuran punya kandungan vitamin, mineral, serta serat yang baik untuk pencernaan dan hidrasi, memberikan asupan energi yang tahan lama. Pilih buah yang tinggi kandungan air seperti semangka, jeruk, dan beri.
Selain itu, beberapa sayuran seperti mentimun, tomat, dan sayuran hijau juga bisa jadi pertimbangan untuk membantu menjaga keseimbangan cairan tubuh.
3. Makanan kaya protein
Protein membantu menjaga rasa kenyang lebih lama dan memberikan energi yang stabil ketika puasa. Jenis sumber protein yang baik seperti telur, produk susu seperti yogurt dan keju, daging tanpa lemak (ayam dan kalkun), ikan, kacang-kacangan, lentil, dan almond.
4. Lemak Sehat
Sama seperti protein, makanan dengan lemak sehat juga bisa membantu memberikan rasa kenyang lebih lama. Beberapa contoh makanan yang mengandung lemak sehat adalah alpukat, kacang-kacangan, biji-bijian, minyak zaitun, dan ikan berlemak seperti salmon.