Kabarminang – Beredar video yang memperlihatkan mayat seorang pria ditemukan warga di sebuah parit di Padang Pariaman, Rabu (12/3) malam. Dalam video itu mayat tersebut hanya mengenakan celana, tetapi tidak mengenakan baju.
“Geger penemuan mayat di Anduriang Kayu Tanam,” demikian keterangan video yang diunggah warga.
Kepala Satuan Reskrim Polres Padang Pariaman, Iptu AA Regy, mengatakan bahwa mayat tersebut ditemukan di Kayu Tanam, Padang Pariaman. Belum diketahui kronologi kejadian maupun identitas korban.
“Identitasnya belum diketahui. Kami sedang mencari identitasnya,” ucap Regy kepada Kabarminang.com.
Ia mengatakan bahwa mayat tersebut sudah dibawa dengan ambulans, berkemungkinan ke RS Bhayangkara Padang.
Perkembangan terkini penemuan mayat tersebut akan disampaikan melalui berita selanjutnya.
Lihat postingan ini di Instagram