Kabarminang.com – Bupati Padang Pariaman terpilih periode 2025-2030, H. Jhon Kenedy Aziz, bersama wakilnya, Rahmat Hidayat, mengimbau seluruh instansi pemerintahan di Kabupaten Padang Pariaman untuk tidak memberikan karangan bunga saat pelantikan mereka pada 20 Februari 2025. Sebagai gantinya, Jhon meminta doa dari seluruh pihak demi kelancaran tugas mereka ke depan.
Imbauan tersebut disampaikan Jhon Kenedy Aziz melalui sebuah rekaman video berdurasi sekitar 20 menit pada Minggu (16/2/2025). Dalam video tersebut, ia menegaskan bahwa instansi pemerintahan, termasuk OPD, kabag, kabid, kasi, camat, kepala puskesmas, kepala SMP negeri, dan kepala SD negeri di Padang Pariaman, tidak perlu merasa terbebani dengan pemberian karangan bunga.
“Saya imbau kepada nama-nama yang tersebut untuk tidak memberikan karangan bunga, cukup memberikan doa. Doa untuk kebaikan kita bersama, doa untuk kelancaran tugas kita semua,” ujar Jhon, yang juga menjabat sebagai Ketua PKDP Pusat.
Lebih lanjut, ia berharap doa yang diberikan kepada dirinya dan Rahmat Hidayat dapat menjadi motivasi dalam merealisasikan janji-janji politik yang mereka sampaikan selama masa kampanye.
Di akhir imbauannya, Jhon Kenedy Aziz juga menyampaikan harapan agar semua pihak selalu diberikan kesehatan dan semua cita-cita serta niat baik demi kemajuan Padang Pariaman dapat dikabulkan oleh Allah SWT.