Jumat, November 21, 2025
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
No Result
View All Result
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
kabarminang.com
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis

3 Warga Pesisir Selatan Ditangkap karena Curi Mesin Diesel di Perkebunan Sawit

Holy Adib
Kamis, 20 November 2025 21:49
in Hukum & Kriminal

Kabarminang — Polisi menangkap tiga pemuda terduga pencuri sebuah mesin diesel merek Kubota. Mereka diduga mencuri mesin tersebut di area perkebunan sawit PT Sapta Sentosa Jaya Abadi di Silaut III, Nagari Sungai Pulai, Kecamatan Silaut, Pesisir Selatan, pada Senin (10/11).

Kepala Polsek Lunang Silaut, AKP Tri Sukra Martin, mengatakan bahwa ketiga pemuda itu ialah QAI (22), warga Kampung Tanah Nago, Nagari Sungai Pulai, Kecamatan Silaut; AS (25), warga Kampung Lubuk Bunta, Nagari Lubuk Bunta, Kecamatan Silaut; dan RN (28), warga Kampung Lubuk Bunta. Ia menyebut bahwa ketiganya mencuri mesin diesel milik Safari, warga Silaut III.

Martin menceritakan bahwa pada Senin (10/11) sekitar pukul 3.00 WIB RN dan QAI mencuri sebuah mesin diesel merek Kubota oranye berukuran 8,5 PK di area perkebunan PT Sapta Sentosa Jaya Abadi. Mesin tersebut menempel pada mobil odong-odong yang digunakan untuk melangsir buah sawit.

“RN dan QAI mengambil barang tersebut dengan cara membuka empat buah baut yang berfungsi menempelkan mesin di odong-odong. Kemudian, mereka mengangkat mesin tersebut, lalu mengangkutnya dengan menggunakan sepeda motor. Mereka lalu menyimpan mesin itu di rumah salah satu di antara kedua pelaku,” ujar Martin pada Kamis (20/11).

Martin menginformasikan bahwa QAI dan AS menjual mesin tersebut kepada seseorang berinisial NN di Lunang pada Jumat (14/11).

Setelah itu, kata Martin, pada Minggu (16/11) NN mendengar kabar bahwa ada warga yang kehilangan mesin di daerah Silaut. NN lalu menghubungi salah satu temannya di Silaut dan memberitahunya bahwa ia membeli mesin diesel merek Kubota warna oranye dari seseorang.

“NN lalu mengirimkan foto dan video mesin tersebut kepada temannya. Korban kemudian melihat foto dan video mesin itu. Ternyata benar mesin tersebut merupakan mesin milik korban,” ucap Martin.

Akibat pencurian itu, kata Martin, korban rugi sekitar Rp9 juta. Ia menyebut bahwa pada hari itu korban melaporkan pencurian mesin itu ke Polsek Lunang Silaut.


halaman 1 dari 2
12Selanjutnya
Tags: barang bukti mesin dieselkasus pencurian SilautKecamatan Silautkriminal Pesisir Selatanmesin diesel Kubota 8.5 PKpenadahan KUHPpenangkapan pelaku pencurianpencurian dengan pemberatanpencurian mesin diesel Pesisir Selatanpencurian odong-odong sawitperkebunan sawit SilautPolsek Lunang SilautPT Sapta Sentosa Jaya AbadiQAI AS RNSumbarkita kriminal

Berita Terkait

Cabuli 2 Bocah Usia 6 Tahun, Pria di Pesisir Selatan Ditangkap Polisi

Cabuli 2 Bocah Usia 6 Tahun, Pria di Pesisir Selatan Ditangkap Polisi

21 November 2025
Film NIA Picu Polemik, Pengacara In Dragon Ancam Gugat Cinema XXI

Polemik Film NIA Memanas, Pengacara In Dragon Gugat Dua Perusahaan Film dan LSF ke PN Pariaman

21 November 2025
Dirampok, Wanita Lansia di Agam Dipukul dan Dicekik, 2 Emas Hilang

Dirampok, Wanita Lansia di Agam Dipukul dan Dicekik, 2 Emas Hilang

20 November 2025
3 Warga Agam Ditangkap Setelah Jemput 27 Paket Ganja di Tanah Datar

3 Warga Agam Ditangkap Setelah Jemput 27 Paket Ganja di Tanah Datar

20 November 2025
Polisi Tangkap 3 Pencuri Kabel Optik di Pesisir Selatan, 2 Kabur

Polisi Tangkap 3 Pencuri Kabel Optik di Pesisir Selatan, 2 Kabur

20 November 2025
Ditegur Kendarai Motor dengan Kencang, Remaja di Kota Solok Tusuk Penegur, Korban Tewas

Akan Nikah Bulan Depan, Pegawai Dinas SDABK Sumbar Tewas Ditusuk di Kota Solok

19 November 2025
Next Post
Jenazah Korban Penusukan di Kota Solok Dipasangkan Pakaian Pengantin karena Akan Nikah Bulan Depan

Jenazah Korban Penusukan di Kota Solok Dipasangkan Pakaian Pengantin karena Akan Nikah Bulan Depan

Tinggalkan Komentar

TERPOPULER

Dirampok, Wanita Lansia di Agam Dipukul dan Dicekik, 2 Emas Hilang

Dirampok, Wanita Lansia di Agam Dipukul dan Dicekik, 2 Emas Hilang

20 November 2025

Ayah Kandung yang Tusuk Pelaku Pencabulan Anaknya di Padang Pariaman Terancam Hukuman Mati

Ayah Kandung yang Tusuk Pelaku Pencabulan Anaknya di Padang Pariaman Terancam Hukuman Mati

17 November 2025

Tabrakan Motor vs Truk di Kabupaten Solok, Pelajar Dikabarkan Tewas

Tabrakan Motor vs Truk di Kabupaten Solok, Pelajar Dikabarkan Tewas

19 November 2025

Ayah Korban Pencabulan di Padang Pariaman Jadi Tersangka Pembunuhan

Ayah Kandung Diduga Bunuh Paman yang Mencabuli Anaknya di Padang Pariaman

14 November 2025

Seorang Pemuda Ditemukan Tewas Tergantung di Padang Pariaman

Seorang Pemuda Ditemukan Tewas Tergantung di Padang Pariaman

18 November 2025

Ditegur Kendarai Motor dengan Kencang, Remaja di Kota Solok Tusuk Penegur, Korban Tewas

Ditegur Kendarai Motor dengan Kencang, Remaja di Kota Solok Tusuk Penegur, Korban Tewas

18 November 2025

Kecelakaan Maut di Jalan Padang-Bukittinggi, Mahasiswi Tewas Usai Ditabrak Mobil Boks

Kecelakaan Maut di Jalan Padang-Bukittinggi, Mahasiswi Tewas Usai Ditabrak Mobil Boks

15 November 2025

Informasi

  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami

Berita

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau

© 2025 Kabarminang.com

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Artikel & Opini
  • Bank Nagari
  • DPRD Sumatera Barat
  • Ekonomi & Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pemilu
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Ranah Minang
  • Pilkada
  • Politik
  • PT Semen Padang
  • Ramadhan
  • Tekno
  • Kabar Sumbar
  • Kabupaten Dharmasraya
  • Kabupaten Limapuluh Kota
  • Kabupaten Padang Pariaman
  • Kabupaten Pasaman Barat
  • Kabupaten Sijunjung
  • Kabupaten Solok
  • Kabupaten Solok Selatan
  • Kota Bukittinggi
  • Kota Padang
  • Kota Padang Panjang
  • Kota Pariaman
  • Kota Payakumbuh
  • Kota Solok
  • Kabar Rantau

© 2025 KabarMinang.com.