Kabarminang – Wakil Wali Kota Pariaman, Mulyadi, memimpin rapat awal penajaman visi dan misi dalam penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Pariaman tahun 2025-2030, di ruang rapat wali kota, Balai Kota Pariaman, Sabtu (22/2).
Mulyadi mengatakan bahwa janji kampanye disampaikan ke masyarakat akan menjadi program prioritas dalam penyusunan RPJMD Kota Pariaman.
“Kami merasa program-program yang kami usulkan tidak ada yang muluk-muluk, dan masih dapat kita implementasikan nantinya,” ujarnya.
Ia menjelaskan bahwa sinkronisasi program mulai dari pusat, kementerian sampai daerah sangat penting. Menurutnya program Dasa Cita Yota Balad-Mulyadi telah disinkronkan dengan Asta Cita Presiden Prabowo,
“Sehingga program-program kami tersebut, dapat kita laksanakan di Kota Pariaman, yang tentunya sesuai dengan kemampuan dan APBD yang kita punya,” terangnya.
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa rapat awal penajaman visi dan misi terhadap RPJMD adalah awal untuk merumuskan dan meramu program kerja agar dapat disesuaikan dengan program setiap OPD.
Dirinya juga memahami kondisi keuangan Kota Pariaman akibat efesiensi anggaran dari pusat. Meski demikian ia berharap efesiensi tersebut tidak terlalu mempengaruhi pemerintahan Kota Pariaman, sehingga apa yang menjadi tugas dan janji kampanye dapat tercapai secara berkelanjutan.
Rapat awal penajaman visi dan misi dalam penyusunan RPJMD ini dimoderatori oleh Staf Ahli Wali Kota Pariaman Bidang SDM dan Kemasyarakatan, Hertati Taher. Rapt juga dihadiri Plt Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD), Adrial serta beberapa kepala OPD dan perwakilan dan jajaran Bappeda Kota Pariaman sebagai tim perumus RPJMD.
Pada kesempatan ini juga disampaikan Program Dasa Cita dari Tim perumus visi dan misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kota Pariaman Periode 2025-2030.