Berdasarkan keterangan sementara dari B yang sudah diamankan di Polres Tanah Datar, korban meninggal dunia akibat dicekik lehernya oleh N.
Kepada polisi, pelaku B mengaku tidak ikut mengeksekusi korban. B hanya hadir dan melihat pelaku N mencekik korban.
Surya bilang pelaku tega menghabisi nyawa korban karena motif sakit hati.
“Diduga akibat adanya unsur sakit hati. Berdasarkan keterangan sementara dari inisial B yang sudah diamankan di Polres Tanah Datar, korban meninggal dunia akibat dicekik lehernya oleh inisial N,” ungkap Surya.
“Di mana pada saat kejadian, inisial B mengaku tidak ikut, akan tetapi melihat kejadian tersebut,” jelas Surya.
Sementara itu, dalam keterangan pers Polres Langsa pada Selasa (25/2), motif pelaku tega menghabisi nyawa korban adalah karena sakit hati dengan perkataan korban.
Kepada polisi, pelaku N mengaku sering dimaki-maki dengan kata-kata “pantek anjing kau”.
Diketahui, korban bernama Cinta Novita Sari ditemukan tewas dalam karung di pinggir jalan kawasan Jorong Sungai Tarab, Nagari Sungai Tarab, Kabupaten Tanah Datar pada Rabu (19/2/2025).
Karung putih berisi jasad CNS lantas menggemparkan warga sekitar. Korban ternyata merupakan siswi sebuah MTsN asal Nagari Sumanik, Kecamatan Salimpaung, Kabupaten Tanah Datar.
Saat ditemukan tewas, korban memakai baju hitam, celana panjang pink, serta memakai hijab. Di lengan kiri ada tato yang bertuliskan nama C.