Bank Nagari, BRI, Bank Mandiri, dan koperasi se-Padang Panjang juga berpartisipasi dengan menyediakan kupon gratis senilai Rp23 juta untuk masyarakat kurang mampu, yang dapat ditukarkan dengan kupon senilai Rp5.000/kupon.
Selain itu, Bazar Ramadan ini juga diisi dengan pameran produk UMKM serta penjualan berbagai kebutuhan pokok dan makanan dan minuman lainnya.
“Kami menyediakan bahan pokok dan produk pertanian segar dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan harga pasar. Harapannya, kegiatan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat Padang Panjang,” ungkap Jevie.
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Hendri Arnis bersama Wakil Wali Kota Allex Saputra, serta unsur Forkopimda dan undangan lainnya, menyerahkan paket sembako dari Baznas sebanyak 242 paket, paket sembako untuk disabilitas dan lansia sebanyak 210 paket, serta penyerahan dana Pokir Rp11 juta dari mantan anggota DPRD, Novi Hendri, untuk lima orang lansia.
Turut hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD Imbral, Kepala Kejaksaan Negeri Jerniaty, Kapolres AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro, Komandan Kodim 0307/TD Letkol Agus Priyo Pujo Sumedi, Ketua TP PKK Kota Maria Hendri Arnis, Wakil Ketua PKK Sri Allex Saputra, Ketua Baznas Syamsuarni, Ketua Bhayangkari Rifka Kartyana, dan sejumlah unsur lainnya.