Jumat, November 14, 2025
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
No Result
View All Result
kabarminang.com
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
kabarminang.com
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Ranah Minang
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis

Pemkab Solok Selatan Resmi Buka O2SN dan FLS2N Tingkat SD dan SMP Tahun 2025

Redaksi
Jumat, 13 Juni 2025 12:10
in Kabupaten Solok Selatan

Kabarminang – Pemerintah Kabupaten Solok Selatan secara resmi membuka pelaksanaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS2N) tingkat SD dan SMP tahun 2025.

Pembukaan digelar di Aula Sarantau Sasurambi, Kantor Bupati Solok Selatan, Rabu (11/6), dan dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Solok Selatan, H. Yulian Efi.

Dalam sambutannya, Yulian Efi menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini yang dinilainya penting dalam membentuk karakter dan menggali potensi siswa di bidang olahraga, seni, dan sastra.

“Kegiatan ini sangat penting dalam membentuk karakter, meningkatkan kepercayaan diri, serta mengembangkan kreativitas siswa. Harapannya, dari ajang ini akan lahir talenta-talenta hebat yang siap berkompetisi di tingkat provinsi hingga nasional,” ujar Yulian.

Ia juga menekankan pentingnya pembinaan sejak dini sebagai fondasi dalam mencetak generasi muda Solok Selatan yang unggul, kreatif, dan mampu bersaing di era globalisasi.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Solok Selatan sekaligus Ketua Panitia, Samsurya, menjelaskan bahwa para peserta merupakan hasil seleksi dari tingkat kecamatan dan satuan pendidikan.

Jumlah peserta yang terlibat dalam kegiatan ini cukup signifikan. Untuk O2SN SD/MI terdapat 22 atlet dari dua cabang olahraga, sementara FLS2N SD/MI diikuti oleh 47 peserta dari tujuh cabang lomba seni. Adapun O2SN tingkat SMP/MTs diikuti oleh 27 atlet, dan FLS2N tingkat SMP/MTs melibatkan 173 peserta dari delapan cabang lomba.

“Event ini bukan hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga wadah untuk menumbuhkan ekspresi seni dan sastra serta membina atlet-atlet muda berprestasi sejak usia sekolah,” kata Samsurya.

Kegiatan akan berlangsung selama lima hari, dari tanggal 11 hingga 15 Juni 2025, dengan berbagai cabang lomba. Untuk O2SN, cabang yang dipertandingkan adalah pencak silat dan karate (putra/putri). Sementara untuk FLS2N, cabang lomba meliputi menyanyi solo, mendongeng, menulis cerita, pantomim, tari kreasi, kriya, ilustrasi, musik tradisional, dan musik ansambel.


Tags: Pemkab Solok Selatan

Berita Terkait

Wabup Solok Selatan Paparkan Tiga Teladan Pahlawan pada Upacara Hari Pahlawan 2025

Wabup Solok Selatan Paparkan Tiga Teladan Pahlawan pada Upacara Hari Pahlawan 2025

10 November 2025
Pemkab Solok Selatan Tekankan Peran Perempuan Minangkabau pada Konsolidasi Bundo Kanduang se-Sumbar

Pemkab Solok Selatan Tekankan Peran Perempuan Minangkabau pada Konsolidasi Bundo Kanduang se-Sumbar

7 November 2025
Pemkab Solok Selatan Siapkan Personel dan Peralatan Hadapi Ancaman Hidrometeorologi

Pemkab Solok Selatan Siapkan Personel dan Peralatan Hadapi Ancaman Hidrometeorologi

5 November 2025
Bupati Solok Selatan Kukuhkan Bamus Nagari se-Kabupaten, Tekankan Pengawasan Pembangunan Nagari

Bupati Solok Selatan Kukuhkan Bamus Nagari se-Kabupaten, Tekankan Pengawasan Pembangunan Nagari

31 Oktober 2025
Pemkab Solok Selatan Ajak Warga Ikuti Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Pemkab Solok Selatan Ajak Warga Ikuti Pemeriksaan Kesehatan Gratis

27 Oktober 2025
Kembangkan Ekowisata Gunung Kerinci, Pemkab Solok Selatan Kucurkan Anggaran Rp1,1 Miliar pada 2026 untuk Infrastruktur

Kembangkan Ekowisata Gunung Kerinci, Pemkab Solok Selatan Kucurkan Anggaran Rp1,1 Miliar pada 2026 untuk Infrastruktur

24 Oktober 2025
Next Post
Polisi Tangkap Kabag Umum Pemkab Pesisir Selatan, Kasus Dugaan Penipuan Uang

Kabag Umum Pemkab Pesisir Selatan Ditangkap Polisi, Sekda Buka Suara

Tinggalkan Komentar

TERPOPULER

Tuding Serobot Tanah di Pasaman Barat, Ahli Waris Laporkan Pekerja Yarsi Sumbar ke Polres

Tuding Serobot Tanah di Pasaman Barat, Ahli Waris Laporkan Pekerja Yarsi Sumbar ke Polres

8 November 2025

Tiga Sepeda Motor Tabrakan di Padang, Tiga Orang Jadi Korban

Tiga Sepeda Motor Tabrakan di Padang, Tiga Orang Jadi Korban

8 November 2025

Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan Pelajar SMA di Jalan Raya Solok-Padang

Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan Pelajar SMA di Jalan Raya Solok-Padang

12 November 2025

Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2024: Sejarah dan Tema Tahun Ini

Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2024: Sejarah dan Tema Tahun Ini

10 November 2024

Tukang Ojek di Limapuluh Kota dan Penumpangnya Tewas Setelah Tabrakan dengan Mobil

Tukang Ojek di Limapuluh Kota dan Penumpangnya Tewas Setelah Tabrakan dengan Mobil

7 November 2025

Ayah Tiri di Padang Pariaman Setubuhi Anaknya Sejak Kelas 2 SD, Ibu Kandung Diduga Ikut Membiarkan

Bejat! Pria Tua di Padang Cabuli Anak Usia 5 Tahun

12 November 2025

Mahasiswi Asal Solok Tewas Terlindas Truk di Tanah Datar

Mahasiswi UIN Batusangkar Tewas Kecelakaan, Sedang Jalani PPL di MTsN 1 Tanah Datar

8 November 2025

Informasi

  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami

Berita

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau

© 2025 Kabarminang.com

  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Ekonomi & Bisnis
  • Ranah Minang
  • Kabar Sumbar
  • Kabar Rantau
  • Privacy Policy
  • Redaksi & Perusahaan
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Artikel & Opini
  • Bank Nagari
  • DPRD Sumatera Barat
  • Ekonomi & Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pemilu
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Ranah Minang
  • Pilkada
  • Politik
  • PT Semen Padang
  • Ramadhan
  • Tekno
  • Kabar Sumbar
  • Kabupaten Dharmasraya
  • Kabupaten Limapuluh Kota
  • Kabupaten Padang Pariaman
  • Kabupaten Pasaman Barat
  • Kabupaten Sijunjung
  • Kabupaten Solok
  • Kabupaten Solok Selatan
  • Kota Bukittinggi
  • Kota Padang
  • Kota Padang Panjang
  • Kota Pariaman
  • Kota Payakumbuh
  • Kota Solok
  • Kabar Rantau

© 2025 KabarMinang.com.