Kabarminang — Pemerintah Kabupaten Solok Selatan (Pemkab) menggelar upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-97 di halaman Kantor Bupati, Selasa (28/10/2025).
Kegiatan tersebut diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari pelajar tingkat SD hingga SMA, aparatur sipil negara, lembaga vertikal, dan organisasi kepemudaan. Sejumlah pejabat Forkopimda juga hadir, di antaranya Ketua DPRD, Kapolres, Kajari, dan perwakilan Dandim.
Bupati Solok Selatan, Khairunas, bertindak sebagai inspektur upacara. Ia menyebut perjuangan pemuda masa kini tetap berakar pada semangat yang sama seperti 97 tahun lalu semangat untuk menjadikan Indonesia tegak dan bermartabat.
“Hari ini tugas kita berbeda. Kita tidak lagi mengangkat bambu runcing, tetapi mengangkat ilmu, kerja keras, dan kejujuran. Namun semangatnya tetap sama: Indonesia harus berdiri tegak. Indonesia tidak boleh kalah,” ujar Khairunas.
Ia menambahkan, di tengah derasnya perkembangan teknologi, masih banyak anak muda Indonesia yang memiliki kejujuran, ketangguhan, dan keberanian sebagai modal utama membangun bangsa.
“Kita butuh pemuda yang patriotik, gigih, dan berempati. Pemuda yang mencintai tanah air dengan tindakan nyata, dan tetap berdiri ketika badai datang,” katanya.
Menurutnya, pemuda hari ini bukan hanya penerus, tetapi juga penentu arah sejarah bangsa ke depan. Karena itu, mereka diminta untuk tidak takut bermimpi besar dan tidak gentar menghadapi kegagalan.
“Mari kita buktikan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar. Demi Indonesia Raya yang kuat, adil, makmur, dan disegani dunia,” ujarnya.
















