Lokasinya berbatasan dengan Kabupaten Limapuluh Kota dan Agam, dengan dibatasi oleh Sungai Batang Agam yang mengalir di sekitarnya. Nagari Tanjuang Barulak berjarak 10 km dari Payakumbuh dan 25 km dari Batusangkar.
4. Nagari Batu Payuang, Limapuluh Kota
Dari Tanah Datar kita bergeser ke Limapuluh Kota, tepatnya di Kecamatan Lareh Sagu Halaban, ada Nagari Batu Payuang yang memiliki luas sekitar 15,05 km2 atau 3,81 persen dari luas kecamatan. Jaraknya cuma 3 km dari ibu kota kecamatan dan 24 km dari Sarilamak, ibu kota kabupaten.
Wisata andalan di sini adalah Ngalau Batu Payuang, pemandian Batu Payuang, dan kawasan tambang batu ngalau. Pemandangan sawah terasering dengan sungai jernih menambah suasana asri dari desa ini.
5. Nagari Pagadih, Kabupaten Agam
Nagari Pagadih cocok untuk Anda yang ingin pergi berlibur jauh dari hiruk-pikuk kota yang melelahkan. Terletak di Kecamatan Palupuh, Kabupaten Agam, desa ini berbatasan dengan Nagari Koto Tinggi di Kabupaten Limapuluh Kota.
Meski jadi desa terindah, nyatanya Nagari Pagadih termasuk desa terisolasi, di mana akses jalan dan jaringan di sini masih terbatas.
6. Desa Sungai Nyalo, Kabupaten Pesisir Selatan
Desa Sungai Nyalo disebut-sebut sebagai Surga selatan-nya Sumbar. Berlokasi di Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan, tempat ini punya pesona yang susah untuk ditolak.
Di sini, Anda akan melihat pemandangan Bukit Mandeh dengan pulau-pulau kecilnya dan Pantai Carocok yang masih alami. Selain itu, desa ini juga pernah mendapat penghargaan sebagai desa teladan tingkat provinsi.