Kabarminang — Sebuah minibus terbakar di parkiran Rumah Sakit Islam (RSI) Siti Rahmah, Padang, pada Jumat (8/11) malam. Akibat kebakaran itu, mobil tersebut habis terbakar.
Kepala Bidang Operasi dan Sarana Prasarana Dinas Damkar Kota Padang, Rinaldi, mengatakan bahwa pihaknya menerima laporan kebakaran itu pukul 19.11 WIB dari petugas Satpam rumah sakit itu, Ilham Soleh (25). Ia menginformasikan bahwa saksi melihat percikan api dari mobil merek Terios BA 1143 BN di parkiran rumah sakit, kemudian menghubungi Dinas Damkar Kota Padang.
Setelah mendapatkan laporan itu, pihaknya menerjunkan satu mobil damkar dan 12 petugas untuk memadamkan kebakaran itu. Ia menyebut bahwa petugas tiba di lokasi pukul 19.32 WIB. Pihaknya selesai menangani kebakaran itu pukul 19.50 WIB.
Rinaldi mengatakan bahwa mobil itu milik Jasman (50), pengunjung rumah sakit itu. Ia menginformasikan bahwa Jasman merupakan warga Kelurahan Pengambiran Ampalu Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung, Padang.
Akibat kebakaran itu, kata Rinaldi, mobil tersebut rusak berat. Pihaknya menaksir pemilik mobil rugi sekitar Rp300 juta.
Rinaldi menambahkan bahwa pihaknya belum mengetahui penyebab terbakarnya mobil tersebut.
















